Page 58 - Problem Agraria, Sistem Tenurial Adat, dan Body of Knowledge Ilmu Agraria- Pertanahan (Hasil Penelitian Sistematis STPN 2015)
P. 58

Tjahjo Arianto, Tanjung Nugroho, Eko Budi Wahyono
            40

            apakah keberadaan Kampung  Tua harus hilang  dengan  adanya Keppres
            tersebut ataukah keberadaan Kampung Tua dipertahankan. Fakta lapangan
            di areal Kampung Tua masih tumbuh berbagai macam pohon seperti pohon
            kelapa, pohon lainnya yang diprediksi berumur lebih dari 70 tahun atau
            sudah tumbuh sebelum adanya Keppres 41 Tahun 1973.
                Kampung/ Desa di Pulau Batam semula berjumlah 137 titik Kampung Tua
            dengan rincian 39 titik di Kota Batam dan 45 titik di Rempang dan Hinterland
            53  titik Kampung  Tua. Membaca  catatan  sejarah  Traktat London 1824,
            keberadaan kampung tua di Batam dan sekitarnya sudah berlangsung lebih
            dari 188 tahun lalu seiring dengan kejayaan Kerajaan Lingga, Kerajaan Riau,
            Johor dan Pahang Malaya. Traktat London 1824 telah memisahkan Kerajaan
            Lingga dan Kerajaan Riau masuk jajahan Belanda sedang Johor, Pahang Malaya
            masuk jajahan Inggris. Saat ini tiga lokasi Kampung Tua telah berubah fungsi,
            tenggelam untuk waduk dan berubah menjadi lapangan Golf, penduduknya
            di relokasi dan diberikan Hak Guna Bangunan di atas Hak Pengelolaan tetapi
            hanya dikenakan Uang Wajib Tahunan Otorita (UWTO) satu tahun.
                Pemerintah Kota  Batam  berkomitmen  akan  melestarikan  semua
            kampung  tua  yang  ada  di  Nongsa khususnya  dan Kota Batam  pada
            umumnya.Kampung  Tua ini mempunyai  ciri  khas  suasana  yang masih
            alami, akan terasa kekentalan masyarakat dengan budaya Melayu. Peneliti
            saat memasuki kampung Tua disambut Situs Gapura adat Melayu. Gapura
            ini dibangun oleh Pemerintah Kota Batam sebagai prasasti bahwa di situ
            lokasi Kampung Tua Batam.
                Bahwa dalam rangka melindungi, melestarikan, dan sekaligus sebagai
            upaya mempertahankan nilai-nilai budaya masyrakat asli Batam.Terhadap
            Kampung Tua ini Walikota Batam telah membuat Keputusan Nomor KPTS.
            105/HR/ III /2004  tanggal 23 Maret 2004  tentang Penetapan  Wilayah
            Perkampungan Tua di Kota Batam. Menetapkan:


            Pertama, wilayah perkampungan tua di Kota Batam sebagai berikut:
            Pemerintah Kota Batam  telah meresmikan  sebanyak 32 Kampung  Tua
            Di Kota Batam,  sebanyak 14 Kampung  tua  ada  di  Kecamatan Nongsa.
            kampung tua tersebut antara lain : Kampung Tua Nongsa Pantai, Kampung
            Tua Bakau Seribu, Kampung Tua Teluk Mata Ikan, Kampung Tua Kampung
            Terih, Kampung Tua Kampung Melayu Batu Besar, Kampung Tua Tanjung
            Bemban, Kampung Tua Kampung Jabi, Kampung Tua Kampung Tengah,
            Kampung Tua Panglong, Kampung Tua Kampung Batu Besar, Kampung
   53   54   55   56   57   58   59   60   61   62   63