Page 101 - BUKU PEDOMAN PENGGUNAAN HERBAL&SK DALAM MENGHADAPI COVID-19 DI INDONESIA
P. 101

Efek  dari  suplementasi  Zink  dapat  dikaitkan
                      dengan peningkatan fungsi imun di usus.
                      Pemberian suplementasi Zink pada anak-anak
                      yang  defisiensi  Zink  dapat  mengurangi
                      campak  dan  kematian  akibat  infeksi  saluran
                      pernafasan bawah (Zhang & Liu, 2020).
                      Dalam  uji  klinik  yang  dilakukan  pada
                      pemberian  tablet  hisap  13,3  mg  Zink
                      menunjukkan     pemberian    Zink    dapat
                      mengurangi gejala flu (Mossad et al., 1996).

                 4.5.3. Penggunaan (Asupan)
                      AKG Zink untuk orang Indonesia adalah:
                      Laki-laki:
                      1) Umur 10-12 tahun: 8 mg/hari
                      2) Umur di atas 12 tahun: 11 mg/hari

                      Perempuan:
                      1) Umur 10-12 tahun: 8 mg/hari
                      2) Umur 13-18 tahun: 9 mg/hari
                      3) Umur di atas 18 tahun: 8 mg/hari
                                            (Kemenkes RI, 2019).

                 4.5.4. Keamanan
                      Meskipun  Zink  adalah  persyaratan  penting
                      bagi  tubuh  yang  sehat,  terlalu  banyak  zink

                                                             92
   96   97   98   99   100   101   102   103   104   105   106