Page 9 - E-Modul Reception dan Telepon Operator Kantor Depan Hotel_Neat
P. 9

Dengan registrasi seorang bisa teridentifikasi keberadaan dan statusnya,oleh karena itu

               registrasi  merupakan  suatu  keharusan.  Dalam  melakukan  registrasi  atau  pendaftaran
               tamu, formulir utama yang digunakan yaitu registration card/registration form., di dalam

               registration  card  ada  beberapa  unsur  dasar  yang  merupakan  isi  formulir  dan

               menunjukkan  data  dan  identitas  tamu.  Unsur  unsur  utama  yang  ada  didalamnya
               adalah:nama  tamu  lengkap  tamu  yang  menginap,  alamat  lengkap  rumah  atau  kantor,

               tempat  dan  tangal  lahir,  nomor  kartu  pengenal  (KTP,  SIM,  Passport)  serta  tanggal
               dikeluarkannya, cara pembayaran, tanggal kedatangan & keberangkatan, jumlah tamu,

               permintaan  yang khsus, nama perusahaan dan tanda  tangan tamu serta  inisial  petugas
               reception.












































                                                 Gambar 2 : Registration Form

                    Dalam penerapannya dilapangan, regristrasi bisa diterapkan secara beragam. Ada yang
               sangat  ketat  sehingga  tamu  benar  benar  harus  menunggu  sampai  semua  administrasi
               terselesaikan kemudian tamu baru bisa mendapakan kunci kamar. Ada juga yang fleksibel,
               asal  seseorang  dapat  dipercaya  maka  administrasi  tidak  lengkap  sepenuhnya  masih  bisa
               diterima.  Administrasi  dalam  registrasi  biasanya  dikaitkan  dengan  uang  deposit.  Jika
               dihubungkan dengan layanan kepada tamu, maka penerapan secara kaku akan menimbulkan
               beberapa dampak yang kurang baik, antara lain:




                                                                                                Page | 4
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14