Page 138 - Pengawasan-Mutu-Pangan_SC
P. 138
Pengawasan Mutu Pangan
C. Mencegah genangan air
D. Rak penyimpanan tidak rapat ke dinding
17) Seorang penjamah makanan bertugas di bagian persiapan. Salah satu penyebab
kontaminasi makanan terjadi melalui tangan penjamah makanan. Berdasarkan
informasi tersebut, tindakan yang paling tepat untuk mencegah kontaminasi produk?
A. Mencuci tangan dengan air bersih dan mengalir
B. Mencuci tangan dan menggunakan sarung tangan
C. Mencuci tangan dengan sabun dan air bersih mengalir
D. Mencuci tangan dan menggunakan sarung tangan disposable
18) Persyaratan pencahayaan pada ruang produksi menurut Keputusan Menkes RI Nomor :
1098/MenKes/SK/V/2003 adalah ....
A. Dinding ruang pengolahan berwarna putih
B. Ventilasi yang cukup untuk pencahayaan maksimal
C. Intensitas cahaya cukup untuk kerja secara efektif
D. Pencahayaan yang cukup terutama pada ruang pengolahan
19) Kesehatan dan hygiene karyawan merupakan komponen utama dan sangat penting
dalam penerapan GMP. Kebersihan karyawan dalam pengolahan makanan, dapat
dilakukan dengan cara ....
A. Tidak merokok dan meludah disembarang tempat
B. Kuku pendek, rapi dan tidak menggunakan kutek/pemerah kuku
C. Tidak mencicipi makanan tanpa menggunakan dua sendok yang berbeda
D. Tidak menggaruk, memegang rambut/kepala, hidung saat mengolah makanan
20) Seorang penjamah makanan bertugas di bagian portioning (plating) produk ready to eat.
Salah satu penyebab kontaminasi makanan terjadi melalui tangan penjamah makanan.
Berdasarkan informasi tersebut, tindakan yang paling tepat untuk mencegah
kontaminasi produk ?
A. Mencuci tangan dengan air bersih dan mengalir
B. Mencuci tangan dan menggunakan sarung tangan
C. Mencuci tangan dengan sabun dan air bersih mengalir
D. Mencuci tangan dengan sabun dan menggunakan sarung tangan disposable
131