Page 13 - Red Vintage Football Game Poster
P. 13
4. Teknik melewati garis finis
Video 2. Teknik melewati garis finis
Inilah salah satu teknik penentu saat pelari mencoba meraih
kemenangannya yaitu Garis Finish. Pelari yang apabila bagian-bagian
tubuhnya sudah dalam bidang vertikal dari sisi terdekat garis finish, maka
ia dikatan sudah berhasil masuk finish, sesuai dengan peraturan dan garis
yang telah disediakan. Bagian tubuh yang dimaksud adalah hampir
seluruh bagian tubuh, seperti : kepala, leher, lengan dan kaki.
terdapat tiga teknik pada saat melewati garis finish pada lari jarak pendek
atau sprinter, yaitu:
• Mencondongkan dada kemudian menjatuhkannya ke depan.
• Salah satu bahu dijatuhkan ke depan.
• Secepat mungkin lari, sampai beberapa meter garis finish terlewati.
Teknik yang sering dilakukan adalah teknik no.2 apabila ada beberapa
pelari sedang berkompetisi bersamaan melewati garis finish, maka pelari
yang anggota tubuhnya menyentuh pita atau garis terlebih dahulu
merupakan pemenangnya.
Modul lari jarak pendek Kelas Vll SMP 12