Page 15 - MENERAPKAN STRATEGI PEMASARAN BARANG DAN JASA
P. 15

b. Kontekstual (sifat jasa yang dapat diubah)

                 Secara umum antara produk berupa barang dan jasa pasti ada


               perbedaan,  baik  dari  proses,  produksi,  distribusi,  sampai

               konsumsinya. Perbedaan kontekstual disebabkan oleh variasi dalam


               filosofi manajemen dan pelaksanaan organisasi, juga dilingkungan

               organisasi. Beberapa faktor yang memungkinkan jasa dapat diubah


               secara kontekstual yakni:

               1) Definisi pemasaran secara sempit.


                   Beberapa perusahaan jasa telah berkembang sejauh ini namun

                   mereka masih bergerak dibidang promosi sehingga perusahaan


                   tetap  terus  mengembangkan  kegiatan  promosi  secara  terus

                   menerus.

               2) Tenaga marketing yang kurang terampil dan kurang


                   pengetahuan

                   Keterampilan pemasaran belum sepenuhnya dihargai di industri


                   jasa karena mereka lebih banyak di bidang manufaktur.

               3) Struktur organisasi yang berbeda pada setiap perusahaan


                    jasa.

               4) Data pada kinerja kompetitif masih kurang


                   Pada produsen barang mereka menggunakan data perusahaan

                   seperti  data  penjualan  tahunan,  sedangkan  pada  produk  jasa


                   kinerja  kompetitif  pada  konsumen  hanya  diterapkan  pada  jasa

                   dibidang penelitian.
   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20