Page 323 - Merawat NKRI Ala Kyai Muda.cdr
P. 323
MERAWAT NKRI ALA KYAI MUDA | Tokoh-tokoh Inspiratif dari Pesantren
Thariqah Naqsyabandiyyah Khalidiyyah dan Pengasuh Pesant-
ren Al-Manshur Popongan, Klaten, yang juga mertuanya.
Pegiat Rekonsiliasi, Bertugas di Medan Konflik
Kariernya sebagai pegiat rekonsiliasi dimulai dari kerja sama
dengan timnya pada tahun 2000-2003, ketika bertugas di med-
an konflik di Provinsi Maluku, Maluku Utara, Sulawesi Tengah,
dan Sulawesi Utara. Melalui proses yang panjang dan melelah-
kan, akhirnya semua usaha timnya membuahkan pelajaran yang
positif. Pelajaran itu adalah “Perdamaian bukanlah hadiah, me-
lainkan buah dari perjuangan tulus dari para pihak yang terli-
bat dalam persengketaan untuk mencapai perdamaian di antara
mereka.”
Kesuksesan itu kemudian menjalar ke daerah lain. Timnya di-
minta ikut memfasilitasi pertemuan tokoh-tokoh Dayak dan
Madura yang digelar di Jakarta dan Bogor. Dan di akhir bulan
Juni 2014 bersama sejawatnya ikut hadir dalam pertemuan segi-
tiga, yaitu 65 orang tokoh adat Papua dan Maluku, wakil-wakil
dari 11 perusahaan tambang Migas dalam dan luar negeri, dan
SKK Migas. Banyak pengalaman mengesankan dan pelajaran
berharga yang diperolehnya dalam tugas-tugas semacam itu.
Keberhasilan Kiai Dian Nafi’ dalam menyemai perdamaian
membuka kesempatan untuk belajar di forum internasional. Ter-
bukti, ia diundang untuk mengikuti Disaster Management Train-
ing di Africa University, Mutare, Zimbabwe, 2001; Indonesia
Pesantren Program di Amherst, Massachusetts, USA, 2003; dan
Summer Peace Building Institute di Harrisonburg, Virginia,
USA, 2005.
Konferensi-konferensi internasional yang pernah diikutinya an-
| 309

