Page 148 - Kelas III Tema 5 Kur-2013 Revisi_2018_BG
P. 148

• Minta siswa untuk menganalisis motif dekoratif Toraja terbuat dari apa?
                        • Gabungan garis-garis, bidang, dan warna.

                        • Ajak siswa untuk membuat pola dekoratif seperti ini.

                        • Mereka dapat mengombinasikan garis, bidang, dan warna.
                        • Guru berkeliling dan memberikan penjelasan lebih individu pada siswa
                        yang belum memahami.
                        • Apresiasi hasil karya siswa sehingga muncul kebanggan dan rasa percaya
                        diri.



                           Pengertian dekoratif adalah menggambar dengan tujuan mengolah suatu
                           permukaan benda menjadi lebih indah. Gambar dekoratif adalah berupa
                           gambar hiasan yang dalam perwujudannya tampak rata, tidak ada kesan
                           ruang jarak jauh dekat atau gelap terang tidak terlalu ditonjolkan.

                           Untuk memperoleh objek gambar dekoratif, perlu dilakukan deformasi
                           atau penstiliran alami. Bentuk-bentuk objek di alam disederhanakan dan
                           digayakan tanpa meninggalkan bentuk aslinya. Misalnya bunga, hewan,
                           tumbuhan yang digayakan. Kesan tentang bunga, hewan, tumbuhan  harus
                           masih ada pada motif itu. Masih banyak motif-motif hias lain.

                           Berikut ini beberapa contoh motif bercorak tumbuhan.



























                           Motif-motif hias tersebut banyak dijumpai pada kain batik, kain songket,
                           kain tenun, relief candi, dan ukiran wayang. Dalam menggambar dekoratif,
                           bentuk-bentuk  yang  telah  distilir  ditempatkan  pada  bidang  yang  akan
                            dihias agar menjadi lebih indah. Keindahan gambar dekoratif terletak pada
                             komposisi, warna, garis dan bentuk motifnya. Bidang-bidang yang dihias
                              dapat berbentuk lingkaran, segitiga, persegi atau segi lima.




                    136    Buku Guru SD/MI Kelas III
   143   144   145   146   147   148   149   150   151   152   153