Page 134 - E-Modul Perencanaan Desain Interior Hunian Berdasarkan Pendekatan Ergonomi
P. 134
− Emphasize atau penekanan
Penekanan merupakan suatu cara yang dilakukan untuk
memberikan daya tarik ruangan sehingga ruangan tersebut tidak
tampak membosankan.
4. Sebutkan dan jelaskan elemen dasar desain interior!
Jawaban : − Titik merupakan elemen terkecil dalam desain interior yang
dimana ketika digabungkan akan membentuk sebuah garis.
− Garis merupakan unsur dasar seni yang mengacu pada tanda
menerus yang dibuat pada sebuah permukaan.
− Bentuk merupakan sekumpulan bidang yang dijadikan satu.
− Bidang merupakan sebuah luasan tertutup dengan batas-batas
yang ditentukan oleh unsur seni, seperti garis, warna, nilai,
tekstur, dll. Dalam desain interior bidang dibagi menjadi tiga
bagian, yaitu plafon, dinding, dan lantai.
− Ruang merupakan sebuah bentuk tiga dimensi tanpa batas
karena objek dan peristiwa memiliki posisi dan arah relatif.
− Cahaya dalam desain interior dapat digunakan untuk
menghasilkan efek estetika. Terdapat dua macam sumber
cahaya, yaitu cahaya alami dan cahaya buatan.
− Warna merupakan sensasi yang diproduksi oleh mata dari cahaya
atau sinar atau efek yang diproduksi oleh pancaran sinar dari
gelombang tertentu.
− Pola merupakan desain dekoratif yang digunakan secara
berulang.
− Tekstur merupakan nuansa, penampilan ataupun konsistensi
permukaan atau zat. Tekstur juga berkaitan dengan material atau
bahan yang digunakan. Fungsi dari tekstur sendiri adalah untuk
memberikan perasan pada ruangan.
5. Sebutkan dan jelaskan apa saja elemen pembentuk ruang dalam desain interior!
Jawaban : − Lantai
Lantai merupakan suatu permukaan di dalam ruang dimana
menjadi pijakan orang berjalan. Terdapat beberapa fungsi lantai,
yaitu menjaga fungsi dan kegiatan dalam ruang, memberi
karakter dan memperjelas sifat ruang, dan sebagai isolasi udara.
− Dinding merupakan struktur vertikal, biasanya berbentuk padat
yang membatasi dan melindungi suatu area. Dalam
perkembangannya, dinding tidak hanya berfungsi sebagai
pemikul beban dan penyekat ruang saja, akan tetapi juga
berfungsi sebagai aspek keindahan dan membentuk suatu ruang.
Beberapa fungsi lain dari dinding diantaranya sebagai penyangga
121