Page 288 - Ebook_Toponim Jogja-
P. 288
270 Toponim Kota Yogyakarta
Gapura Kampung Sumber: Survei tahun 2019
Surokarsan (kiri) dan
Suasana Kampung
Surokarsan (kanan)
5. Kampung Joyonegaran
Secara administratif, Kampung Jayanegaran berada di Kecamatan Mergangsan.
Letak Kampung Jayanegaran di sisi selatan Kampung Wiragunan. Buku Toponim Kota
Yogyakarta (2007) mengabarkan muasal nama Kampung Jayanegaran bermula dari KRT.
Jayanegara menempati ndalem atau rumah induk di wilayah tersebut. KRT. Jayanegara
merupakan cucu Hamengkubuwana II dan menjabat sebagai kapten prajurit Nyutra.
Karena masih trah bangsawan dan punya posisi dalam birokrasi kerajaan, nama KRT.
Jayanegara dipakai untuk penyebutan hunian ini. Di samping Kampung Jayanegaran,
area ini dikenal pula sebagai Kampung Jaganegaran lantaran ditinggali bangsawan
bernama KRT. Jaganegara. Semula, tokoh ini bernama KRT. Purwanegara. Dirinya
menikahi GKR. Hangger, putri Hamengkubuwana VII dari permaisuri GKR. Hemas.
Selepas istrinya wafat, KRT. Purwanegara berganti nama menjadi KRT. Jaganegara.
Nama Jaganegara disebut pula oleh Roorda dalam Javaansche Brieven (1845) yang
bertemali dengan dunia prajurit: Dèrèng ngantos tanglêd, botên antawis dangu kraman
sami bibar botên kantênan purugipun. Wondening abdi dalêm bupati ingkang dhèrèk dhatêng

