Page 106 - E- Modul penelitian Tata Rias dan Kecantikan
P. 106
Tahapan yang dilakukan dalam menyusun sebuah kerangka teori adalah dengan terlebih dahulu
melakukan kajian teori, melakukan sintesa dan modifikasi dalam menghubungkan teori-teori yang
ada dan akhirnya membangun sendiri kerangka teori yang runtut, rasional danlogis.
1. Tujuan Membuat Kerangka Berfikir
Penelitian Kenapa kerangka berfikir perlu di buat?.Tujuan dibuatnya kerangka
berfikirpenelitian adalah:
a. Memberikan penjelasan secara visualisasi hubungan variabel-variebel penelitian.
b. Meningkan ketajaman pemahaman tentang variabel-variabel yang akan diteliti.
c. Mempertegas ruang lingkuppenelitian.
d. Dapat dijadikan bahan untuk pemilihan jenis desain penelitian.
2. Cara membuat kerangka berfikir
Kerangka berfikir penelitian dibuat dalam bentuk gambar (skema) yang menunjukkan jenis
serta hubungan antar varibel yang diteliti dan variabel lainnya. Seringkali tidak semua variabel
diukur dalam penelitian, sehingga pada diagram hendaklah diberi keterangan sebagai batas-
batas lingkup penelitian. Dianjurkan kerangka berfikir di kutip dari konsep yang telah baku,
atau pengembangan atau modifikasi atau penggabungan dari kerangka berfikir yang
baku.Jangan lupa untuk menyebutkan sumbernya. Berikut ini adalah langkah-langkah dalam
membuat kerangka berfikir penelitian:
a. Identifikasi kembali topik penelitian terutama variabel penelitian
b. Identifikasi kerangka berfikir dalam kajian teori sebagai dasar membuat kerangkaberfikir
c. Gambarkan melalui skema hubungan antar varibel yang akan diteliti
d. Pastikan semua variabel penelitian yang akan diteliti sudah diakomodir dalam skema
kerangka berfikir penelitian
e. Jika dalam gambar kerangka berfikir penelitian ada variabel yang tidak diteliti,maka
berikan keterangan atau penjelasan (secara umum garis menunjukkan variabel yang
diteliti dan garis putus-putus menunjukkan variabel yang tidak diteliti).