Page 78 - BD - SDM Manajer Buku 2
P. 78

Bab 11 Penilaian Kinerja Karyawan                            67




              dasarnya mempunyai maksud yang sama. Penilaian kinerja
              digunakan perusahaan untuk menilai kinerja karyawannya atau
              mengevaluasi hasil pekerjaan karyawan.

                   Pada  perusahaan tertentu yang sangat concern  terhadap
              perkembangan internalnya bahkan telah menyiapkan form
              penilaian kinerja karyawan tersendiri dalam proses evaluasinya.
              Berbagai metode  juga digunakan  perusahaan agar  penilaian
              kinerja efektif dilakukan  dan tidak  terkesan judging. Pihak
              manajemen juga harus jeli dalam melihat manfaat penilaian
              kinerja karyawan demi mewujudkan efektifitas tersebut.
                   Penilaian kinerja memiliki berbagai definisi yang telah
              dikemukakan oleh para ahli. Berikut pengertian penilaian kinerja
              yang dipaparkan oleh para ahli :

                 1)  Mathis dan Jackson.
                     Penilaian  kinerja adalah proses evaluasi terhadap
                     karyawan     dalam     melakukan      pekerjaan     yang
                     dikomparasikan dengan standar yang dilanjutkan dengan
                     memberi informasi tersebut pada karyawan. Penilaian
                     kinerja sering disebut juga dengan pemberian peringkat
                     pada  karyawan  melalui peninjauan, evaluasi, dan
                     penilaian hasil kerja.
                 2)  Mondy dan Noe.
                     Definisi penilaian kinerja yaitu tinjauan formal serta proses
                     evaluasi kinerja karyawan maupun kinerja tim.

                 3)  Dessler
                     Penilaian  kinerja merupakan  evaluasi kinerja karyawan
                     secara relatif pada waktu sekarang  maupun yang telah
                     dilakukan yang disesuaikan dengan standar prestasi.
   73   74   75   76   77   78   79   80   81   82   83