Page 141 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 4 AGUSTUS 2020
P. 141
Anggota Majelis Nasional KSPI Ridwan Azis mengatakan aksi hari ini merupakan lanjutan dari
demonstrasi pekan lalu yang menuntut penghentian pembahasan RUU Ciota Kerja.
Apalagi, Ridwan mendapat informasi jika siang ini Badan Legislasi (Baleg) DPR akan menggelar
rapat membahas RUU Cipta Kerja.
Padahal, kata dia, DPR sedang reses yang berarti tidak boleh ada rapat atau sidang yang digelar.
"Hari ini kami memberi warning kepada DPR RI, meminta dibatalkan sidang hari ini. Kalau tidak
kami akan melakukan terus menerus untuk aksi di depan gedung DPR," kata Ridwan di lokasi.
Ridwan mengatakan buruh kecewa dengan sikap pemerintah dan DPR yang tidak
mengakomodir tuntutan buruh.
Menurutnya, hingga hari ini draf RUU Cipta Kerja terutama klaster ketenagakerjaan belum
dicabut dan belum direvisi.
Oleh karena itu, Ridwan mengatakan buruh akan terus menggelar aksi hingga DPR dan
pemerintah menyetop pembahasan RUU Cipta Kerja.
"Dalam kurun waktu satu sampai dua bulan terakhir ini, di mana kami ada komunikasi dengan
para pemangku negeri ini ternyata secara substantif tidak mempengaruhi apa-apa," ucap
Ridwan.
"Kalau dengan demikian, tidak ada plihan bagi kami, kami akan melakukan aksi besar dan sangat
dimungkinkan kami akan melakukan aksi mogok (kerja) nasional bila ini (pembahasan RUU Cipta
Kerja) dipaksakan," pungkasnya..
140