Page 32 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 15 OKTOBER 2020
P. 32

GELAR JOB FAIR SEBULAN SEKALI

              Sukses menggelar Job Fair secara virtual sebanyak dua kali, Dinas Tenaga Kerja Kota Tangerang
              bakal  mengadakan  bursa  kerja  secara  berkala.  Tak  tanggung-tanggung,  Disnaker  Kota
              Tangerang  akan  menggelar  Joba  Fair  virtual  ini  satu  bulan  sekali  untuk  memfasilitasi  para
              pengangguran di wilayah berjuluk Seribu Industri itu

              "Kami mengadakan Job Fair sebulan sekali," ujar Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja dan
              Perluasan Kesempatan Kerja Disnaker Kota Tangerang, Wilopo Tetuko saat dijumpai Warta Kota
              di Kantor Dinas Ketenagakerjaan Kota Tangerang, Rabu (14/10).

              Wilopo menyebut Job Fair diadakan secara virtual sebab saat ini kondisi masih pandemi.

              "Sebelumnya kami sudah dua kali menggelar job fair virtual. Animo masyarakat sangat tinggi,"
              ucapnya.
              Terbukti dalam Job Fair kemarin diikuti oleh 5. 000 lebih pencari kerja dan sudah menyerap
              ratusan tenaga kerja di dalamnya.

              "Ada juga 57 perusahaan yang ikut dalam Job Fair Online ini," kata Wilopo.

              Menurutnya  kegiatan  ini  sangat  memudahkan  masyarakat  untuk  mencari  kerja.  Sebab  para
              pencari kena bisa mengakses dari rumah melalui aplikasi Tangerang Live. "Register terlebih dulu,
              kemudian uplod berkas-berkas persyaratan sesuai kualifikasinya. Nanti langsung masuk data
              base perusahaan yang dituju. Jika perusahaan sudah akan menerima, maka akan dihubungi
              langsung," ungkapnya.

              Dirinya  merinci  jumlah  pengguran  mengalami  peningkatan  dampak  dari  virus  corona  ini.
              Sebelumnya ada sekitar 70. 000 kini tembus lebih dari 80. 000 penganggur. "Sekarang saja yang
              membuat Kartu Kuning untukpencari kerja sudah ada l0. 000an orang. " tutur Wilopo. (dik)









































                                                           31
   27   28   29   30   31   32   33   34   35   36   37