Page 20 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 19 NOVEMBER 2020
P. 20
Pasal 88
Pasal 81 angka 24 UU Cipta Kerja mengubah kebijakan terkait pengupahan seperti diatur pasal
88 UU Ketenagakerjaan. Beberapa kebijakan terkait pengupahan yang dihilangkan melalui UU
Cipta Kerja tersebut, antara lain upan karena menjalankan hak waktu istirahat kerjanya, upah
untuk pembayaran pesangon, serta upah untuk perhitungan pajak penghasilan. Pasal 88 Ayat
(4) kemudian menyatakan, "Ketentuan lebih lanjut mengenai kebijakan pengupahan diatur
dengan Peraturan Pemerintah". Selain itu, disisipkan 5 pasal, yaitu Pasal 88A, Pasal 88B, Pasal
88C, Pasal 88D, dan Pasal 88E yang mengatur soal penetapan upah.
19