Page 205 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 27 AGUSTUS 2020
P. 205

"Kemarin  para  lembaga  ini  sudah  melakukan  asesmen  kepada  kami  terkait  metodologi
              penentuan penerima dan proses validasi sehingga kami betul-betul dikawal penegak hukum,"
              ujarnya saat rapat bersama Komisi IX DPR, Rabu (26/8).

              BP  Jamsostek  sendiri  telah  menyampaikan  data  2,5  juta  data  dan  rekening  calon  penerima
              bantuan kepada Kementerian Ketenagakerjaan pada 24 Agustus lalu. Secara total, BP Jamsostek
              telah mengantongi 13,8 juta data dan rekening calon penerima.

              Dari jumlah tersebut, baru sebanyak 10,8 juta rekening karyawan calon penerima BLT sudah
              lolos validasi. Itu berarti, masih terdapat sekitar 4,9 juta rekening karyawan yang belum valid.

              "Setelah kami sisir kami dapatkan 10,8 juta, dari 10,8 juta yang sudah valid ini sesuai dengan
              koordinasi kami dengan Kemnaker, kami serahkan bertahap. Tujuannya prinsip kehati-hatian
              dan  memudahkan  kami  melakukan  re-checking  serta  monitoring  dan  evaluasi  untuk  tahap
              berikutnya," ujarnya.

              Ia menjelaskan BP Jamsostek melakukan validasi berlapis atas data rekening tersebut. Proses
              validasi meliputi validasi kepada pihak bank agar tidak terjadi penolakan saat pengiriman dana.
              Tercatat, sebanyak 13,8 juta rekening itu tersebar di 127 bank.

              "Dari 15,7 juta ini sudah validasi sebanyak 13,8 juta. Sisanya, kami kembalikan ke pemberi kerja
              untuk dilakukan perbaikan," katanya.

              Kemudian,  dari  13,8  juta  rekening  itu,  BP  Jamsostek  kembali  melakukan  penyisiran  untuk
              memastikan jika satu karyawan hanya memiliki satu rekening. Selain itu, rekening tersebut harus
              sama dengan nama pekerja yang terdaftar di BP Jamsostek. Dari validasi tahap akhir itu, BP
              Jamsostek baru menemukan 10,8 juta rekening yang sesuai dengan persyaratan..












































                                                           204
   200   201   202   203   204   205   206   207   208   209   210