Page 61 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 27 AGUSTUS 2020
P. 61

PASAL-PASAL KONTROVERSIAL

              a. Mendagri bisa pecat kepala daerah

              Pasal 520 RUU Omnibus Law Ayat 1: Kepala daerah yang tidak melaksanakan program strategis
              nasional  sebagaimana  dimaksud  dalam  Pasal  67  huruf  f  dikenai  sanksi  administratif  berupa
              teguran tertulis oleh Mendagri.

              Ayat  2:  Mendagri  berwenang  memberhentikan  selama  tiga  bulan  kepala  daerah  yang  tidak
              mengindahkan teguran tertulis.
              Ayat 3: Mendagri diberi kuasa penuh untuk memecat kepala daerah yang masih tidak patuh.

              b. Libur sehari dalam seminggu

              Pasal 79 RUU Cipta Kerja: Istirahat mingguan 1 (satu) hari untuk 6 (enam) hari kerja dalam 1
              (satu) minggu

              c. Mekanisme upah diubah menjadi perhitungan jam

              Pengubahan mekanisme pengupahan ini dikhawatirkan membuat para pekerja akan menerima
              gaji di bawah upah minimum.
              d. Mekanisme pesangon diubah menjadi tunjangan PHK

              Perubahan ini dikhawatirkan semakin mengecilkan hak-hak pekerja saat harus dihadapkan pada
              situasi pemutusan hubungan kerja.

              e. Cuti hamil

              Hak cuti hamil yang diberikan pada karyawan perempuan tidak diatur dengan jelas dalam RUU
              Cipta Kerja. Hal ini dikhawatirkan akan membuat para pekerja perempuan kehilangan hak untuk
              cuti dengan jaminan gaji.





































                                                           60
   56   57   58   59   60   61   62   63   64   65   66