Page 24 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 7 APRIL 2021
P. 24

"Kami minta Menaker tidak menerbitkan surat edaran yang bertolak belakang dengan Kemenko
              Perekonomian yang minta dibayar penuh," ujar Said.
              Ia menuturkan, pemerintah harusnya mengacu pada Peraturan Pemerintah Nomor 78 Tahun
              2015 yang tidak mengatur pembayaran THR dengan cara dicicil. Kalau perusahaan tidak mampu
              membayar  THR  secara  penuh  karena  kinerjanya  masih  terkena  dampak  pandemi,  harus
              dibuktikan dengan menunjukkan laporan keuangan selama dua tahun terakhir.

              "Setelah itu, serikat pekerja dan manajemen perusahaan bisa menghadap dinas ketenagakerjaan
              setempat. Dari situ bisa diperiksa apakah mampu atau tidak," ujar Said.

              Said  mengimbuhkan,  sebanyak  10  ribu  buruh  dari  1.000  perusahaan  akan  menggelar
              demonstrasi pada 12 April mendatang. Salah satu tuntutan buruh adalah meminta perusahaan
              menyelesaikan THR tanpa dicicil. Apabila permintaan soal pembayaran THR tidak dipenuhi, ia
              mengungkapkan, buruh akan melakukan aksi dengan skala yang lebih besar.

              Ihwal masih adanya perusahaan yang belum melunasi THR 2020, Menteri Ketenagakerjaan Ida
              Fauziah  sebelumnya  menyebutkan  semua  laporan  tersebut  sudah  ditindaklanjuti  oleh  dinas
              ketenagakerjaan  provinsi  dan  kabupaten/kota.  “Pengaduan  soal  cara  pembayaran  THR  atau
              pengawasan penegakan hukum bagi pelaku usaha yang tidak membayar THR semuanya sudah
              ditindaklanjuti," ucap Ida.



















































                                                           23
   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28   29