Page 122 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 3 SEPTEMBER 2020
P. 122

Judul               Sabar Ya! Baru 1,9 Juta Orang Terima Bantuan Upah Rp 600
                                    Ribu/Bulan
                Nama Media          detik.com
                Newstrend           Santunan Pegawai Swasta Tahap 2
                Halaman/URL         https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/5157145/sabar-ya-
                                    baru-19-juta-orang-terima-bantuan-upah-rp-600-ribubulan
                Jurnalis            redaksi
                Tanggal             2020-09-02 18:22:44
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 17.500.000
                News Value          Rp 52.500.000
                Kategori            Kementerian Ketenagakerjaan
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Positif



              Ringkasan

              Bantuan  subsidi  gaji/upah  Rp  600  ribu  baru  tersalurkan  ke  1,9  juta  rekening.  Sebenarnya,
              pemerintah  mentransfer  ke  2,5  juta  rekening  pada  gelombang  pertama,  namun  sebagian
              rekening tidak aktif.



              SABAR YA! BARU 1,9 JUTA ORANG TERIMA BANTUAN UPAH RP 600 RIBU/BULAN

              Bantuan  subsidi  gaji/upah  Rp  600  ribu  baru  tersalurkan  ke  1,9  juta  rekening.  Sebenarnya,
              pemerintah  mentransfer  ke  2,5  juta  rekening  pada  gelombang  pertama,  namun  sebagian
              rekening tidak aktif.

              "Masih progresnya tiap hari. Kemarin ada sekitar 1,9 juta (rekening) yang sudah terdistribusi,"
              kata Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah ditemui di Gedung DPR, Jakarta, Rabu
              (2/9/2020).

              Ida menerangkan bahwa dalam prosesnya ternyata ada nomor rekening peserta yang tidak aktif
              sehingga menghambat proses distribusi bantuan.

              "Selebihnya itu memang ada data yang misalnya rekeningnya itu tidak aktif kami kembalikan ke
              BPJS  Ketenagakerjaan  untuk  disampaikan  kepada  para  kerjanya.  Jadi  kami  sampaikan  disini
              kepada  teman-teman  pekerja  serahkan  nomor  rekening  yang  aktif,  itu  yang  paling  penting
              sehingga mempermudah kami untuk mentransfer ke teman-teman pekerja," paparnya.

              Bantuan ini ditransfer dalam 2 tahap. Tahap pertama Rp 1,2 juta, dan tahap kedua Rp 1,2 juta
              sehingga totalnya Rp 2,4 juta untuk tiap penerima.

              Pemerintah  menargetkan  seluruh  bantuan  tahap  pertama  sebesar  Rp  1,2  juta  terdistribusi
              sepenuhnya ke 15,7 juta peserta di akhir September.

              "Kita  berharap  akhir  September.  Tentu  kami sangat  berharap  kepada  BPJS  Ketenagakerjaan
              untuk mempercepat data nomor rekening dari teman-teman pekerja yang belum menyerahkan.
              Jadi masih banyak yang belum menyerahkan nomor rekening," tambahnya.
                                                           121
   117   118   119   120   121   122   123   124   125   126   127