Page 33 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 10 SEPTEMBER 2020
P. 33
Judul Pemerintah Relaksasi Iuran BP Jamsostek untuk Pengusaha dan
Pekerja
Nama Media Investor Daily
Newstrend Diskon Iuran BPJS Ketenagakerjaan
Halaman/URL Pg23
Jurnalis Ark
Tanggal 2020-09-10 05:13:00
Ukuran 186x141mmk
Warna Hitam/Putih
AD Value Rp 33.480.000
News Value Rp 100.440.000
Kategori Kementerian Ketenagakerjaan
Layanan Korporasi
Sentimen Positif
Narasumber
neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Penyesuaian iuran program jaminan sosial
ketenagakerjaan yang diatur dalam peraturan pemerintah ini berlaku bagi pemberi kerja, peserta
penerima upah, dan peserta bukan penerima upah
positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Ketentuan relaksasi ini dimulai sejak iuran
program jaminan sosial ketenagakerjaan bulan Agustus 2020 sampai bulan Januari 2021
positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadi yang direlaksasi adalah iurannya, tetapi
manfaatnya tidak direlaksasi manfaatnya, tetap seperti biasa
positive - Dipa Susila (Wakil Ketua Komite Ketenagakerjaan dan Jaminan Sosial Asosiasi
Pengusaha Indonesia) Relaksasi ini penting bagi kita agar kita bisa terus menjalankan usaha
dengan baik, karena kalau pengusaha atau perusahaan bisa berjalan dengan baik, tentunya bisa
terhindar juga PHK atau bertambahnya pengangguran
Ringkasan
Pemerintah menerbitkan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 49 Tahun 2020 tentang Penyesuaian
Iuran Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Selama Bencana Nonalam Penyebaran Corona
Virus Disease (Covid-19). Regulasi ini bertujuan untuk memberikan perlindungan bagi peserta,
kelangsungan usaha dan kesinambungan penyelenggaraan program jaminan sosial
ketenagakerjaan selama wabah corona (Covid-19). "Penyesuaian iuran program jaminan sosial
ketenagakerjaan yang diatur dalam peraturan pemerintah ini berlaku bagi pemberi kerja, peserta
penerima upah, dan peserta bukan penerima upah," jelas Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah
dalam acara Sosialisasi PP Nomor 49 Tahun 2020 di Kantor Kemnaker, Jakarta, Rabu (9/9).
PEMERINTAH RELAKSASI IURAN BP JAMSOSTEK UNTUK PENGUSAHA DAN
PEKERJA
Pemerintah menerbitkan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 49 Tahun 2020 tentang Penyesuaian
Iuran Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Selama Bencana Nonalam Penyebaran Corona
32