Page 69 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 02 OKTOBER 2020
P. 69

Judul               5 Juta Pekerja Bakal Menganggur hingga Akhir Tahun
                Nama Media          okezone.com
                Newstrend           Dampak Virus Corona
                Halaman/URL         https://economy.okezone.com/read/2020/10/01/320/2287026/5-juta-
                                    pekerja-bakal-menganggur-hingga-akhir-tahun
                Jurnalis            Fadel Prayoga,
                Tanggal             2020-10-02 03:15:00
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 17.500.000
                News Value          Rp 52.500.000
                Kategori            Ditjen Binapenta
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Negatif



              Narasumber

              negative - Rosan P Roeslani (Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia) Kalau
              berkepanjangan terus sampai Desember diperkirakan mencapai 5 juta pengangguran baru

              neutral - Rosan P Roeslani (Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia) Kasus
              Covid-19 harus diusahakan semaksimal mungkin untuk turun, karena itu penyebab utamanya.
              Sehingga paling tidak dunia usaha dan UMKM bisa bertahan



              Ringkasan

              Perekonomian Indonesia terus tergerus akan dampak wabah virus Corona atau Covid-19. Salah
              satu dampak nyata adalah terjadinya gelombang Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) di berbagai
              daerah.

              Ketua  Umum  Kamar  Dagang  dan  Industri  (Kadin)  Indonesia  Rosan  P  Roeslani  memprediksi,
              jumlah pekerja yang terkena PHK di masa resesi nanti bakal mencapai 5 juta orang. Kondisi itu
              terjadi, bila pemerintah tak bisa memulihkan perekonomian hingga Desember 2020 mendatang.



              5 JUTA PEKERJA BAKAL MENGANGGUR HINGGA AKHIR TAHUN

              JAKARTA - Perekonomian Indonesia terus tergerus akan dampak wabah virus Corona atau Covid-
              19. Salah satu dampak nyata adalah terjadinya gelombang Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) di
              berbagai daerah.

              Ketua  Umum  Kamar  Dagang  dan  Industri  (Kadin)  Indonesia  Rosan  P  Roeslani  memprediksi,
              jumlah pekerja yang terkena PHK di masa resesi nanti bakal mencapai 5 juta orang. Kondisi itu
              terjadi, bila pemerintah tak bisa memulihkan perekonomian hingga Desember 2020 mendatang.

              "Kalau  berkepanjangan  terus  sampai  Desember  diperkirakan  mencapai  5  juta  pengangguran
              baru," kata Rosan.


                                                           68
   64   65   66   67   68   69   70   71   72   73   74