Page 5 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 19 OKTOBER 2020
P. 5
dalam waktu bersamaan kita juga sedang berusaha meningkatkan kompetensi tenaga kerja
kita," jelas Ida.
Sebagai informasi, kewajiban pengangkatan status karyawan setelah melalui masa kontrak dan
perpanjangan kontrak PKWT dilakukan karena perusahaan hanya diperkenankan membuat
PKWT satu kali untuk satu orang karyawan (karyawan kontrak).
Ketika sudah lewat 2 tahun atau diperpanjang kembali untuk 1 tahun, perusahaan hanya
memiliki dua pilihan, yaitu tidak memperpanjang kontrak kerja atau mengangkatnya sebagai
karyawan tetap.
" Perjanjian kerja waktu tertentu yang didasarkan atas jangka waktu tertentu dapat diadakan
untuk paling lama 2 (dua) tahun dan hanya boleh diperpanjang 1 (satu) kali untuk jangka waktu
paling lama 1 (satu) tahun," bunyi Pasal 59 ayat (1) UU Nomor 13 Tahun 2003.
Sementara di RUU Cipta Kerja, pasal PKWT di UU Nomor 13 Tahun 2003 dihapus.
" Ketentuan Pasal 59 dihapus," bunyi RUU Cipta Kerja yang sudah disahkan menjadi UU Cipta
Kerja.
4