Page 197 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 7 MEI 2021
P. 197

Judul               Ombudsman Awasi THR Pekerja, Endus Potensi Maladministrasi
                Nama Media          suaramerdeka.com
                Newstrend           Aturan THR 2021
                Halaman/URL         https://www.suaramerdeka.com/news/nasional/262933-ombudsman-
                                    awasi-thr-pekerja-endus-potensi-maladministrasi
                Jurnalis            Murdiyat Moko
                Tanggal             2021-05-06 12:00:00
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 10.000.000
                News Value          Rp 30.000.000
                Kategori            Ditjen PHI & Jamsos
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Negatif



              Ringkasan

              Ombudsman Republik Indonesia menyatakan akan melakukan pengawasan dalam pelaksanaan
              pemberian  Tunjangan  Hari  Raya  (THR)  2021  bagi  pekerja/buruh.  Ombudsman  menilai  ada
              potensi  maladministrasi  seperti  pengabaian  kewajiban  hukum,  penundaan  berlarut,  dan
              penyimpangan prosedur dalam pelaksanaan dan pengawasan THR 2021.



              OMBUDSMAN AWASI THR PEKERJA, ENDUS POTENSI MALADMINISTRASI

              JAKARTA - Ombudsman Republik Indonesia menyatakan akan melakukan pengawasan dalam
              pelaksanaan  pemberian  Tunjangan  Hari  Raya  (THR)  2021  bagi  pekerja/buruh.  Ombudsman
              menilai ada potensi maladministrasi seperti pengabaian kewajiban hukum, penundaan berlarut,
              dan penyimpangan prosedur dalam pelaksanaan dan pengawasan THR 2021.

              Anggota Ombudsman RI Robert Na Endi Jaweng mengatakan malaadministrasi itu bisa terjadi
              jika  Pemerintah  tidak  mampu  melaksanakan  ketentuan-ketentuan  dalam  SE  Menteri
              Ketenagakerjaan Nomor M/6/HK.04/IV/2021 tentang Pelaksanaan Pemberian THR Keagamaan
              2021, seperti pengabaian kewajiban hukum, penundaan berlarut, dan penyimpangan prosedur
              dalam pelaksanaan dan pengawasan THR 2021.

              Ombudsman menilai surat edaran (SE) Nomor M/6.HK.04/IV/2021 terkait tunjangan hari raya
              (THR) keagamaan dari Kementerian Ketenagakerjaan multitafsir. "Kami menyambut baik, namun
              hanya saja isi dari surat tersebut yang membuat multitafsir di lapangan," kata Robert.

              Ombudsman  Jateng  Awasi  Pelayanan  BPJS  dan  Pemberian  THR  bagi  Pekerja  Dalam  surat
              tersebut terdapat ketegasan perusahaan wajib membayar THR paling lambat tujuh hari sebelum
              Hari Raya Idul Fitri. Artinya, mulai Kamis (6/5) seharusnya perusahaan sudah mulai membayar
              kewajibannya. "Kita akan melihat apakah pihak perusahaan tepat waktu membayar kewajiban
              sesuai surat tersebut," katanya.

              Sementara,  di  sisi  lain  ada  semacam  keringanan  yang  diberikan  oleh  pemerintah  kepada
              perusahaan-perusahaan yang tidak mampu membayar THR. Robert mengemukakan tantangan


                                                           196
   192   193   194   195   196   197   198   199   200   201   202