Page 61 - E-Modul Pendidikan IPS SD
P. 61

BAB 6
                           MODEL, METODE, MEDIA DAN SUMBER PEMBELAJARAN IPS SD


                        Tujuan  yang  diharapkan  setelah  pembahasan  materi  Tradisi  Pembelajaran  IPS

                        adalah agar mahasiswa mampu:

                         1.  Mengetahui Model-model Pembelajaran IPS SD
                         2.  Mengetahui Metode-metode dalam Pembelajaran IPS SD

                         3.  Untuk mengetahui jenis-jenis Media dalam Pembelajaran IPS SD
                         4.  Untuk mengetahui Sumber-sumber Belajar dalam Pembelajaran IPS SD



                        6.1. Model Pembelajaran IPS di SD
                        a. Model Belajar Kooperatif

                               Model  pembelajaran  cooperatif  learning  adalah  salah  satu  model
                        pembelajaran  yang  menempatkan  siswa  sebagai  subjek  pembelajaran  (stundent

                        oriented).  Model  pembelajaran  cooperative  learning  akan  dapat  memberikan

                        nuansa baru di dalam pelaksanaan pmbelajaran oleh semua bidang studi atau mata
                        pelajaran yang diampu oleh guru. Karena pembelajaran kooperative learning dan

                        beberapa  hasil  penelitian,  baik  pakar  pendidikan  maupun  luar  negeri  telah
                        memberikan  dampak  luas  terhadap  keberhasilan  dalam  proses  pembelajaran.

                        Dampak tersebut tidak saja kepada guru akan tetapi juga pada siswa, dan interaksi
                        edukatif muncul dan terlihat peran dan fungsi dari guru maupun siswa. Peran guru

                        dalam  dalam  pembelajaran  cooperative  learning  sebagai  fasilitator,  moderator,

                        organisator terlihat jelas. Pada kondisi ini peran dan fungsi dan fungsi siswa terlihat.
                        Keterlibatan siswa akan dapat memberikan suasana aktif dan pembelajaran terkesan

                        demokratis,  dan  masing-masing  siswa  mempunyai  peran  dan  akan  memberikan
                        pengalaman belajaranya kepada siswa lain.


                        b. Model Pembelajaran Numbered Head Together (NHT)


                                Model  Pembelajaran  Kooperatif  Tipe  NHT,  Pembelajaran  kooperatif
                        merupakan  strategi  pembelajaran  yang  mengutamakan  adanya  kerjasama  antar

                        siswa dalam kelompok untuk mencapai tujuan pembelajaran. Para siswa dibagi ke
                        dalam  kelompok-kelompok  kecil  dan  diarahkan  untuk  mempelajari  materi



                                                                                                     56
   56   57   58   59   60   61   62   63   64   65   66