Page 45 - Modul Elektronik Etnosains
P. 45
Tetapi, setelah itu nikotin dapat mempengaruhi syaraf sehingga menggangu
sitem kerja jantung, memperlambat sistem kerja paru-paru, dan mengganggu
sistem kerja saraf simpatik. Nikotin pada rokok ini dapat pula menyebabkanefek
adiksi (kecanduan) sehingga membuat seseorang menjadi perokok tetap.
Pengaruh nikotin terhadap fisik manusia adalah mempersempit arteri,
mempengaruhi pembuangan air seni dengan mempengaruhi kelenjar hipofisa,
mempengaruhi syaraf ganglion, membuat penglihatan menjadi kabur, dan
meningkatkan produksi asam lambung yang menyebabkan penyakit tungkak
lambung. Pengaruh nikotin secara psikis terhadap manusia adalah membuat
penggunanya mengalami adiksi (kecanduan.
2). Gas CO (Karbon Monoksida)
Gas CO (Karbon Monoksida) yang dihasilkan rokok dapat ikut terserap ke
dalam tubuh sehingga dapat menyebabkan berkurangnya kemampuan darah
mengikat oksigen dari paru-paru. Hal ini dikarenakan karbon monoksida (CO)
dapat mengikat hemoglobin (Hb) dalam darah. Hb dalam darah berfungsi sebagai
pembawa oksigen (O2) ke seluruh tubuh. Akan, tetapi apabila CO masuk ke
dlaam tubuh, maka Hb akan meninggalkan oksigen (O2) karena Hb akan lebih
kuat berikatan dengan CO daripada O2. Sehingga apabila semakin tinggi kadar
CO yang masuk, maka Hb akan semakin sedikit membawa O2 untuk diedarkan di
seluruh tubuh. Akibatnya dapat menyebabkan sesak napas, pingsan dan
kematian.
3). Tar
Tar merupakan zat yang terdapat pada tembakau yang berbentuk seperti aspal.
Ketika rokok dihisap, tar akan masuk ke dalam rongga mulut sebagai bentuk uap
padat. Setelah dingin akan menjadi padat dan membentuk endapat bewarna
coklat pada permukaan gigi, saluran pernapasan dan paru-paru. Asap yang
dihasilkan rokok mengandung tar. Apabila tar masuk ke dalam tubuh dapat
melekat pada paru-paru terutama pada gelembung udaa dan tenggorokan.
Endapan tar ini akan mengganggu kerja paru-paru sehingga ada flek/noda pada
paru-paru yang dapat menyebabkan kanker oaru-paru.
Dibawah ini berbagai senyawa kimia yang terdapat pada kandungan roko.
37