Page 20 - modul kelompok 3 bahasa indonesia perguruan tinggi
P. 20

Menghormati=menghormat-hormati


                         Secara  spesifik,  bahasa  Indonesia  mempunyai  bentuk  kata  ulang  sebagian  yaitu,

                  perulangan  yang  hanya  berlaku  pada  suku  pertama  disertai  perubahan  vokal  menjadi  e
                  (pepet).


                  Contoh:

                  Tamu = tamu-tamu = tetamu


                  Laki = laki-laki = lelaki

                  Tumbuhan = tumbuh-tumbuhan = tetumbuhan


                  (e) penulisan kata berimbuhan


                         Beberapa  bentuk  kata  imbuhan  yang  terdapat  dalam  bahasa  Indonesia,  contohnya
                  meng-, per-, peng-, ter-, -an, -kan, dan i. Imbuhan tersebut memiliki bentuk seperti sifatnya

                  yang  terikat,  memiliki  fungsi  sebagai  pembentukan  kata  turunan  dari  kata  dasar  yang

                  diimbuhinya. Pada cara terjadinya pembentuk kata turunan itu, kata dasar atau imbuhan nya
                  sangat  sering  mengalami  perubahan  bentuk  atau  peluruhan  bunyi  sebagai  akibat  terjadi

                  penggabungan.

                  Imbuhan  meng-  dapat  diganti  menjadi  mem-,  men-,  meny-,  menge-,  dan  me-.  Imbuhan

                  tersebut  berubah  (1)  menjadi  mem-,  misanya  membeli,  memukul,  dan  memfitnah;  (2)
                  menjadi  men-,  seperti  mendapat;  (3)  menjadi  meny-,  contohnya:  menyusu;  (4)  menjadi

                  menge-, misalnya : mengecat; (5) menjadi me-, seperti merusak; (6) tetap berbentuk meng-,

                  jika digabungkan dengan kata dasar yang memiliki awalan dengan vokal dan konsonan /k/,
                  /g/,  /h/,  dan  /kh/,  contohnya  mengobrol,  mengurung,  menggali,  mengharap,  dan

                  mengkhawatirkan.

                         Kemudian, imbuhan ber-, per-, dan ter- bisa berganti menjadi be-, pe-, dan te- apabila

                  digabungkan dengan kata dasar yang berkonsonan /r/ awalan kata atau akhiran dari suku kata
                  pertama yang memiliki e (pepet).


                  Seperti:


                  Berupa                                                              bekerja

                  Peramal                                                             peseta


                  Terasa                                                              terpedaya
   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24   25