Page 46 - Book chapter fitohormon
P. 46
sebagai hasil dari auto oksidasi non enzimatik dari traumatin tersintesis lah
asam traumalin (Tripuc et al.,2016: 1021-1023).
D. A K T I V I T A S F I S I O L O G I S A S A M T R A U M A L I N
Supaya aktivitas dari suatu fitohormon dapat aktif, harus ada beberapa
syarat yang dipenuhi diantaranya yaitu kadarnya harus cukup pada sel yang
menjadi sasaran, harus dapat diikat oleh organ sasaran, serta protein
pengikat pada sel target harus mampu berubah menjadi metabolik sehingga
dapat menghasilkan suatu reaksi. Adapun aktivitas dari asam traumalin
diantaranya yaitu:
- Memperbaiki organ pada tumbuhan dengan cara merangsang pertumbuhan sel
pada jaringan yang rusak secara sistematis pada seluruh bagian tumbuhan
misalnyaa pada bagian daun, bagian batang, ataupun bagian akar agar luka pada
bagian- bagian tersenut dapat tertutup dengan baik.
- Membantu dalam perkembangbiakan dari tanaman terutama pada tumbuhan
tingkat sederhana, dari percobaan yang telah dilakukn oleh para ilmuan
menunjukan peningkatan kecepatan pertumbuhan pada tanaman paku dan
ganggang.
- Merupakan salah satu faktor pertumbuhan, hal ini terjadi ketika tumbuhan
tidak mengalami luka maka asam traumalin akan berperan sebagai pembantu
aktivitas pertumbuhan pada jaringan dewasa, aktivitas pertumbuhan ini
dihasilkan dari kerja sama antara hormon yang terdapat di dalam jaringan
pembuluh dan asam traumalin..
- Meningkatkan kandungan protein pada tumbuhan ganggang, dengan
konsentrasi tertentu dari asam traumlain dapat meningkatkan kandungan
protein pada ganggang meskipun di dalam ganggang terdapat kandungan NaCl,
hal ini disebabkan karena asam traumalin dapat menetralkan stress pada
tanaman ganggang termasuk stress yang diakibatkan oleh garam (ion NaCl).
41