Page 112 - FullBook Keperawatan Komunitas
P. 112

Bab 8 Manajemen Kasus                                          95


                  yang efektif harus memperhatikan situasi dan faktor kesehatan yang
                  dialami  oleh  klien  saat  ini.  Seluruh  proses  ini  dimulai  dari  tahap
                  pengkajian yang memiliki beberapa dimensi antara lain:
                  a.  Biofisik
                     Meliputi  usia,  penurunan  fungsi  fisiologis  dan  keluhan  fisik
                     lainnya  yang  dapat  memengaruhi  kebutuhan  dan  rencana
                     tindakan  yang  akan  dilakukan  dalam  proses  manajemen  kasus.
                     Usia  yang  beragam  dengan  pertumbuhan  dan  perkembangan
                     yang beragam pula membuat proses manejemen dalam dimensi
                     ini semakin bervariasi. Klien yang memiliki keluhan fisik seperti
                     adanya  proses  penyakit  bawaan  dengan  tanda  dan  gejala  yang
                     kompleks serta klien dengan ketidakmampuan fungsional dalam
                     melakukan  aktivitas  sehari-hari  (activity  daily  living)  secara
                     maksimal  merupakan  unsur  yang  diutamakan  dalam  proses
                     pemberian pelayanan kesehatan. Dimensi biofisik ini merupakan
                     dimensi utama yang perlu dipertimbangkan sebelum melakukan
                     proses lebih lanjut dalam hal penanganan klien komunitas.
                  b.  Psikologis
                     Faktor  psikologis  terbukti  dapat  memengaruhi  kebutuhan
                     pelayanan  kesehatan.  Contoh  klien  yang  mengalami  gangguan
                     jiwa  memerlukan  rujukan  dalam  pengobatan  lanjutan  karena
                     tidak  terpenuhinya  layanan  di  komunitas  tempat  tinggal.
                     Kunjungan  rumah  dengan  frekuensi  dan  kualitas  yang  lebih
                     intensif  dengan  pasien  yang  mengalami  gangguan  jiwa  di
                     komunitas sangat dianjurkan. Keberadaan keluarga juga sebagai
                     faktor  pendukung  merupakan  hal  yang  menjadi  bagian  dari
                     promosi kesehatan yang dapat diberikan oleh perawat komunitas
                     dalam manajemen kasus pada dimensi ini.
                  c.  Sosial
                     Faktor  sosial  yang  perlu  dikaji  antara  lain  tingkat  pendidikan,
                     status  ekonomi,  pekerjaan,  budaya  dan  perilaku  klien  dalam
                     komunitas  masyarakat.  Dari  berbagai  faktor  tersebut,  status
                     ekonomi  memiliki  pengaruh  yang  sangat  kuat  dalam  proses
   107   108   109   110   111   112   113   114   115   116   117