Page 38 - FullBook Pengantar Riset Keperawatan
P. 38

24                                         Pengantar Riset Keperawatan


              masa  yang  akan  datang.  Salah  satu  ciri  khas  dari  riset  eksplanatori  adalah
              fleksibilitas sumbernya.
              Peneliti dapat menggunakan literatur atau data yang sudah dipublikasi asal data
              tersebut  informatif,  konkret,  tepat  dan  akurat.  Selain  itu  riset  eksplanatori
              dicirikan  oleh  hipotesisnya,  hubungan  antara  atau  di  antara  variabel  yang
              sedang  dipelajari.  Riset  eksplanatori  sangat  diperlukan  untuk  membuat
              kesimpulan yang lebih baik karena dapat diperluas atau diselidiki lebih dalam
              dari  penelitian  yang  sudah  ada  sebelum-sebelumnya  sehingga  generalisasi
              terhadap populasi yang lebih luas dapat dihasilkan.


              2.5 Pasti


              Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), Kepastian memiliki arti
              suatu  perihal  (keadaan)  pasti,  ketentuan,  atau  ketetapan  (KKBI,  2021).  Di
              dalam kamus Bahasa Inggris kata pasti diartikan sesuatu yang diartikan atau
              ditetapkan dengan jelas, tidak kabur, tepat atau positif (Dictionary, 2021). Riset
              adalah suatu hal yang pasti baik dalam proses maupun hasilnya. Model dan
              ukuran  untuk  mengumpulkan  data,  mengatur  dan  menguji  data,
              menginterpretasi  hasil  dan  membuat  kesimpulan  semuanya  direncanakan
              dengan pasti.

              Riset  keperawatan  harus  dirancang  sedemikian  rupa  sehingga  hasilnya
              mendekati  kebenaran  (precision)  dan  keyakinan  (confidence)  yang  tinggi.
              Precision  menggambarkan  tingkat  kepastian  dari  penemuan  terhadap
              fenomena  yang  diselidiki.  Sementara  confidence  menggambarkan
              kemungkinan kebenaran pengukuran yang dilakukan. Pengukuran akan lebih
              ilmiah apabila tingkat keyakinannya tinggi di mana kebenarannya mencapai
              95% dan tingkat ketidakbenarannya lebih sedikit dari 5% (Dharmanto, 2021).


              2.6 Dapat Diverifikasi


              Dapat  diverifikasi  atau  verifiability  adalah  merupakan  sifat  dari  riset.
              Verifiability  dapat  diartikan  sebagai  suatu  gagasan  yang  luas  yang  dapat
              diaplikasikan di dalam berbagai turunan ilmu pengetahuan. Dapat diverifikasi
              juga merupakan sifat dari ilmu pengetahuan itu sendiri. Salah satu contoh yang
   33   34   35   36   37   38   39   40   41   42   43