Page 40 - BOOK Chapter Manajemen Edukasi Pasien dan Keluarga Yang menderita diabetes Melitus
P. 40
Jumlah kalori yang diperlukan dihitung dari BBI
dikali dengan kebutuhan kalori basal. Hasil
perhitungan tersebut kemudian ditambah
dengan kebutuhan kalori untuk aktivitas.
Kebutuhan kalori basal untuk laki-laki: BBI (kg x
30 Kkal), sedangkan wanita : BBI (kg x25 Kkal.
Koreksi atau penyesuaian:
1) Umur diatas 40 tahun kebutuhan kalori
dikurangi 5%,
2) Aktivitas ringan (duduk-duduk, nonton tv dll)
ditambah 10%; aktivitas sedang (kerja di
kantor, ibu rumah tangga, perawat)
ditambah 20%; aktivitas berat
(olahragawan, tukang becak dll) ditambah
30%,
3) berat badan gemuk kebutuhan dikurang
20%; berat badan lebih dikurang 10% dan
berat badan kurus ditambah 20%,
4) Stress metabolik (infeksi, operasi, stroke, dll)
dikurangi 10-30%
5) Kehamilan trimester I dan II ditambah 300
Kalori; kehamilan trimester III dan menyusui
ditambah 500 Kalori.
E. Jadual
Jadual makan seperti pada orang sehat, yaitu terbagi
dibagi dalam 3 porsi besar untuk makan pagi (20%),
makan siang (30%) dan makan malam (25%), serta 2-3
porsi ringan (10-15%). Pengaturan ini tidak berbeda
dengan orang normal, kecuali dalam pengaturan
jadual dan jumlah kalori. Usahakan untuk merubah
pola makan ini secara bertahap sesuai dengan
kondisi dan kebiasaan makan penderita. Standar Diet
33