Page 220 - Prosiding Agraria
P. 220
Analisis Pemberdayaan Masyarakat dalam Penataan Akses Untuk Meningkatkan 205
Kesejahteraan Masyarakat di Kabupaten Tegal Provinsi Jawa Tengah
dengan sumber air bersih dan air minum, masyarakat setempat memperoleh akses
kepada beberapa sumber, mulai dari mata air alami yang tersebar di sekitar desa
hingga layanan PAMSIMAS. Program Pengembangan Air Minum dan Sanitasi
Berbasis Masyarakat (PAMSIMAS) yang diinisiasi oleh PDAM desa dan dikelola
oleh Pemerintah Desa Buniwah telah memberikan kontribusi besar terhadap
ketersediaan air bersih yang aman dan terjamin kualitasnya bagi penduduk
setempat.
5) Kesehatan Anggota Keluarga
Kesehatan masyarakat di Desa Buniwah dapat dikategorikan sebagai cukup baik,
sebuah capaian yang menunjukkan upaya-upaya yang telah dilakukan dalam
menjaga kesejahteraan dan kesehatan penduduk setempat. Data survei lapangan
menunjukkan bahwa sebagian besar dari masyarakat desa ini memiliki intensitas
sakit yang cukup jarang terjadi pada setiap bulannya, mencerminkan tingkat
kesehatan yang relatif stabil di kalangan mereka.
Faktor-faktor seperti akses terhadap layanan kesehatan yangmemadai, pola hidup
sehat, dan kebersihan lingkungan mungkin berkontribusi terhadap kondisi
kesehatan yang baik ini. Selain itu, kesadaran masyarakat akan pentingnya
pencegahan penyakit dan pola hidup sehat juga turut memainkan peran penting
dalam menjaga kesehatan mereka. Dengan kondisi kesehatan yang relatif baik
ini, diharapkan masyarakat Desa Buniwah dapat terus menjaga dan meningkatkan
kesejahteraan mereka melalui upaya-upaya pencegahan dan perawatan yang tepat.
6) Kemudahan Pelayanan Kesehatan
Kesehatan di Desa Buniwah merupakan aspek yang sangat penting dalam menjaga
kesejahteraan dan produktivitas masyarakat setempat. Desa Buniwah telah
melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan akses dan pelayanan kesehatan
bagi penduduknya. Salah satu langkah yang dilakukan adalah melalui penyediaan
sarana kesehatan dasar, seperti puskesmas atau posyandu, yang tersebar di
berbagai lokasi strategis di desa. Lokasi Desa Buniwah berada pada wilayah yang
strategis karena berada di wilayah yang dekat dengan fasilitas kesehatan berupa
puskesmas, rumah sakit, dan klinik dokter praktek.
7) Kemudahan Fasilitas Pendidikan
Masyarakat Desa Buniwah memiliki kesadaran terhadap pentingnya pendidikan
anak. Sebagian besar, anak-anaknya disekolahkan ke jenjang pendidikan yang
lebih tinggi dan pendidikan agama yang lebih dalam. Anak-anak masyarakat Desa
Buniwah bersekolah di Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP),
Sekolah Menengah Atas (SMA) yang ada di sekitar desa. Akan tetapi, terdapat
beberapa warga yang mendaftarkan anaknya di pondok pesantren di luar kota dan
ditemukan juga beberapa anak yang sedang berkuliah di luar kota.