Page 28 - ESSAI AGRARIA 22.indd
P. 28

Pembentukan Surveyor
                    Berlisensi Desa dalam Rangka
                    Percepatan Pengukuran pada
                    Kegiatan Pendaftaran Tanah
                    Sistematis Lengkap

                    Mahfud Jauhari






            Pendahuluan

               anah menjadi salah satu bagian terpenting dalam kehidupan
            Tmanusia. Tanah  menjadi  sumber  penghidupan  dan  juga
            menjadi  tempat hidup bagi manusia beserta  unsur  pendukung
            kehidupannya. Oleh  sebab itu, kebutuhan  akan  tanah menjadi
            suatu  keniscayaan  yang  harus dipenuhi oleh  manusia guna
            mendukung kehidupannya.
                Persaingan dalam  perolehan  tanah  sejalan dengan  jumlah
            tanah  yang  sangat  terbatas dan  tidak  sebanding dengan
            pertumbuhan  jumlah  penduduk  yang  terus  meningkat  setiap
            tahunnya. Berdasarkan  sensus  penduduk  tahun 2020, jumlah
            penduduk  Indonesia  mencapai  270  juta  jiwa.  Angka  tersebut
            mencapai tiga kali lipat sejak tahun 1961 (BPS, 2022). Hal tersebut
            mengakibatkan  persaingan  dalam  perolehan  tanah  menjadi
            semakin ketat. Hal  tersebut juga mendorong  adanya  perolehan
            tanah dengan cara-cara yang  tidak dibenarkan dalam peraturan
            perundang-undangan.

                Untuk melindungi hak pemilik tanah yang sebenarnya dari
            penyerobotan  hak  oleh  pihak  lain,  pemerintah  berkewajiban



                                                                      17
   23   24   25   26   27   28   29   30   31   32   33