Page 36 - E-modul Teknologi Kinerjaa
P. 36
31 Makna Teknologi Kinerja dalam Definisi Teknologi Pendidikan
Sedangkan try and eror atau Coba dan salah adalah kegiatan
langsung menggunakan produk tanpa melalui tahapan uji coba
dan perbaikan, dengan risiko kesalahan yang tidak terdeteksi
sebelumnya. Kecenderungan kesalahan yang tidak diperbaiki
bisa berdampak langsung terhadap kinerja. Mungkin saja
peningkatan kinerja mungkin tidak terjadi. Dengan demikian,
segala upaya dan jerih payah menjadi sia-sia.
Menciptakan pelatihan yang menarik bukan perkara mudah.
Inilah tantangan terberat dari seorang instruktur.
Kesimpulan yang diperoleh Molenda dan Pershing dari
pendapat para ahli menyatakan pelatihan yang menarik adalah
pelatihan yang memiliki kekhasan seperti berikut :
·Memberikan tantangan serta pengharapan tinggi kepada
peserta;
·Mempunyai kesesuaian dan "keaslian" terkait dengan
kepentingan peserta didik, ditinjau dari pengalaman dan
kebutuhan masa depan;
·Instruktur menyelipkan humor atau gurauan yang tidak
mengganggu kelancaran pelatihan,