Page 5 - bahan ajar Matematika
P. 5

Statistika  3



                                          Ketika masih duduk di SMP, kalian telah diperkenalkan
                                      dengan statistika meskipun masih sangat sederhana. Kalian telah
                                      mengenal pengumpulan data, mengurutkan data tunggal,
                                      menentukan mean, median, modus, dan kuartil data tunggal, dan
                                      menyajikan data dalam bentuk berbagai diagram. Materi-materi
                                      yang telah kalian peroleh itu akan kita bahas lebih mendalam,
                                      dengan penambahan beberapa materi yang sebelumnya belum
                                      kalian peroleh di SMP, seperti kuartil, desil, diagram batang daun,
                                      diagram kotak garis, dan pemeriksaan data yang tidak konsisten.
                                          Sebelum mempelajari bab ini, coba jawablah pertanyaan-
                                      pertanyaan berikut.


                         Prasyarat       1.  Apa yang dimaksud dengan mean, median, dan modus,?
                         Kerjakan di buku   Berapakah mean, median, dan modus dari data: 3, 1, 2, 3,
                                tugas
                                            2, 1, 4, 5, 2, 6?
                                         2.  Apa yang dimaksud data tunggal dan data berkelompok?
                                            Berikan contohnya.
                                         3.  Apakah yang dimaksud diagram garis, diagram batang,
                                            dan diagram lingkaran?



                                          Jika pertanyaan-pertanyaan di atas telah terjawab, mudah
                                      bagi kalian untuk mempelajari materi berikut. Untuk itu, mari
                                      kita mulai materi ini.

              A. Statistik dan Statistika

                                          Misalkan dari 8 jenis pakaian yang dijual di swalayan,
                                      harganya masing-masing ditampilkan pada tabel berikut.

                      Jenis Pakaian           I    II    III    IV    V    VI     VII    VIII

               Harga Pakaian (ribuan rupiah)  20   25    27     28   30     45    50      80


                                          Pada tabel di atas tampak bahwa harga pakaian jenis V adalah
                                      Rp30.000,00. Dari informasi yang terdapat pada tabel tersebut,
                                      angka Rp30.000,00 dinamakan datum, sedangkan keseluruhan
                                      harga dari 8 jenis pakaian itu dinamakan data. Data dapat
                                      diperoleh dengan wawancara,  kuesioner, dan observasi.
                                      Wawancara dilakukan secara langsung dengan narasumber.
                                      Kuesioner dilakukan dengan cara menyusun sejumlah pertanyaan
                                      dalam suatu daftar, kemudian disebarkan kepada orang yang
                                      hendak diambil datanya. Observasi dilakukan dengan melakukan
                                      pengamatan terhadap objek atau orang yang akan diambil
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10