Page 36 - PHB 2023-2024 FIX_merged
P. 36

Dimensi dan Elemen Penguatan Profil Pelajar Pancasil

                                Projek penguatan profil pelajar Pancasila dirancang terpisah dari intrakurikuler.
                           Tujuan, muatan, dan kegiatan pembelajaran projek tidak harus dikaitkan dengan tujuan
                           dan materi pelajaran intrakurikuler. SD Islam Al Azhar 38 Bantul menerapkan sistem
                           blok pada pelaksanaan projek tersebut , di mana blok ini merupakan sistem yang akan
                           dilaksanakan pada akhir semester.


                    C.  Standar Penilaian
                       1.  Asesmen
                                Asesmen merupakan bagian terpadu dalam proses pembelajaran yang digunakan
                           sebagai alat untuk  mengukur kemampuan siswa  secara holistik. Dalam  kurikulum
                           merdeka,  asesmen dirancang dan dilakukan sesuai  dengan fungsi asesmen untuk
                           emncapai tujuan pembelajaran. Asesmen dilakukan secara akuntabel untuk mengukur
                           kemajuan belajar siswa, serta dijadikan dasar dalam menentukan langkah selanjutnya,
                           sehingga tercapai mutu dalam pembelajaran. Pada kurikulum merdeka, asesmen dibagi
                           ke dalam tiga jenis, yaitu asesmen awal pembelajaran yang dulunya disebut asesmen
                           diagnostik, asesmen formatif, dan asesmen sumatif.
                          a.  Asesmen Awal Pembelajaran
                                    Asesmen awal pembelajaran dirancang di awal pembelajaran guna mengetahui
                              kemampuan dasar siswa. Hasil asesmen  awal pembelajaran dijadikan dasar guna
                              mennetukan strategi pembelajaran yang sesuai dengan  karakteristik murid.
                              Asesmen diagnostik  ada  yang berupa kognitif  maupun  non  kognitif.  SD Islam Al
                              Azhar 38 Bantul mengadakan asesmen diagnostik yang berupa:


                                                                                                      27
   31   32   33   34   35   36   37   38   39   40   41