Page 140 - Laporan Kinerja Kanwil DJPb Sulut
P. 140

Nilai per Subkomponen

                           No    Kanwil DJPb    1      2     3      4      5     6    7     8     Total
                                   Provinsi


                           32  Maluku           78   94,59   100   100    100   100   100   100   96,57
                           33  Papua Barat     100    100   100    100    100   100   100   100    100
                           34  Papua           100   91,84   76,53   100   100   100   100   100   96,05
                                Rata-rata     98,35   94,12   93,35   99,53   99,89   100   100   99,68   98,11
                        Dari  tabel  tersebut  dapat  diketahui  bahwa  capaian  IKU  yang  diraih  oleh
                        Kanwil DJPb Sulut berada di atas rata-rata dari capaian pada Kanwil DJPb di
                        Indonesia.

          Isu,          Meskipun target IKU tercapai, terdapat beberapa isu yang perlu mendapat
          permasalahan,  perhatian karena dianggap membuat capaian IKU tersebut kurang optimal
          tindakan dan   dan menjadi tantangan di antaranya:
          action plan
                        1.  Meskipun capaian s.d. Triwulan IV sudah melebihi target tahunan namun
                            terdapat satu komponen penilaian yaitu Analisis Kebutuhan Pembelajaran
                            yang  belum  memperoleh  nilai  maksimal  sehingga  masih  dapat
                            ditingkatkan pada periode selanjutnya.

                        Dengan  demikian,  dapat  diidentifikasi  sebagai  akar  permasalahan  dalam
                        pencapaian IKU antara lain:
                        1.  Pendokumentasian Dialog Kinerja Individu belum dilakukan secara
                            optimal.

                        Tindakan-tindakan yang telah dilaksanakan Kanwil DJPb Provinsi Sulut dalam
                        rangka mendukung pencapaian IKU tersebut, antara lain:
                        1.  Melaksanakan komponen Learning Organization sesuai jadwal.
                        2.  Melakukan unggah dokumen Learning Organization di aplikasi Training.
                        Berikut ini rencana aksi yang akan dilakukan:
                        1.  Koordinasi  dan  monitoring  pemenuhan  dokumen  Komponen  LO  pada
                            setiap Bidang/Bagian.
                        2.  Melaksanakan komponen LO sesuai jadwal.

                        3.  Melakukan unggah dokumen LO di aplikasi Training.

              Sasaran Strategis (SS) 10: Penguatan Pengelolaan Keuangan dan BMN
                                                         yang Andal


               Pengelolaan  keuangan  meliputi  perencanaan,  pelaksanaan  dan  monitoring  anggaran
               selama  satu  tahun  anggaran  yang  selanjutnya  dipertanggungjawabkan  kepada  para
               stakeholder.  Kualitas  pertanggungjawaban  pelaksanaan  anggaran,  tercermin  dari  opini

               yang diberikan oleh BPK.
               Dana yang tersedia dalam dokumen pelaksanaan anggaran (DIPA) harus dikelola secara
               efektif dan efisien, sesuai rencana yang telah ditetapkan dan dapat dipertanggungjawabkan
               (akuntabel) dalam rangka mencapai output yang diharapkan.
               Pengelolaan  BMN  meliputi  perencanaan  kebutuhan  dan  penganggaran,  pengadaan,
               penggunaan, pemanfaatan, pengamanan dan pemeliharaan, penilaian, pemindahtanganan,
               pemusnahan, penghapusan, penatausahaan, pembinaan, pengawasan dan pengendalian.








                LAPORAN KINERJA                                                                                124
                Kanwil DJPb Provinsi Sulawesi Utara Tahun 2023
   135   136   137   138   139   140   141   142   143   144   145