Page 215 - Bahasa_Indonesia_BG_KLS_IV_Rev
P. 215
2. Asesmen awal untuk keterampilan proses
Untuk mengetahui capaian peserta didik pada keterampilan proses, guru dapat
menggunakan hasil asesmen observasi yang dimiliki oleh guru di bab sebelumnya.
Hal ini bertujuan untuk mengetahui seberapa jauh penguasaan peserta didik dan
tindakan-tindakan apa saja yang perlu dilakukan. Buatlah catatan dari hasil diskusi
untuk menjadi bekal saat membuat perencanaan pembelajaran atau untuk melakukan
intervensi khusus pada peserta didik yang membutuhkan.
F. Panduan Pembelajaran Buku Siswaa
F . P anduan P embel a jar an Buk u Sis w
Keragaman Budaya di Masyarakat Tempat tinggalku
1. Periode/Waktu Pembelajaran
Pada bab ini, rekomendasi kegiatan pembelajaran dilaksanakan dalam 22 JP. Namun
guru dapat memodiikasi jumlah pertemuan sesuai kebutuhan.
2. Tujuan Pembelajaran
Berikut adalah tabel alur tujuan pembelajaran dan indikator pencapaian tujuan
pembelajaran pada buku ini:
Tabel 7.1 Tujuan Pembelajaran
Alur Tujuan
Pembelajaran Indikator Pencapaian Tujuan Pembelajaran
4.9 Peserta • Mengidentiikasi tentang nilai kearifan lokal di lingkungan
didik dapat sekitar
menceritakan • Menceritakan keragaman budaya di lingkungan sekitar
keragaman budaya dan lingkungan provinsi
dan kearifan lokal • Menuliskan cara menjaga kelestarian budaya di
di lingkup daerah. lingkungannya
• Menyebutkan manfaat keberagaman budaya
• Menuliskan sikap terhadap keberagaman budaya di sekitar
Bab VII | Keragaman Budaya dan Kearifan Lokal 203