Page 24 - E-BOOK FLAVONOID BERORIENTASI LITERASI KIMIA- BY NOVITASARI (1192080050)
P. 24
Prinsip: kombinasi 2 alur biosintesis flavonoid
1. Jalur Asetat Malonat
Reaksi yang terjadi pada jalur ini diawali dengan adanya reaksi antara asetil CoA
dengan CO yang akan menghasilkan malonatCoA. Setelah itu, malonat CoA akan bereaksi
dengan asetil CoA menjadi asetoasetiCoA. Asetoasetil CoA yang terbentuk akan bereaksi
dengan malonat CoA dan reaksi ini akan berlanjut sehingga membentuk poliasetil. Poliasetil
yang terbentuk akan berkondensasi dan bereaksi dengan hasil dari jalur fenilpropanoida yang
akan membentuk suatu flavonoid. Jenis flavonoid yang terbentuk dipengaruhi bahan
fenilpropanoida.
2. Jalur Shikimat
Jalur ini merupakan bagian dari glikolisis tetapi tidak memperoleh suatu asam piruvat
melainkan akan memperoleh asam shikimat. Reaksi ini melibatkan eritrosa dan fosfoenol
piruvat. Asam shikimat yang terbentuk akan ditranformasikan menjadi suatu asam amino yaitu
fenilalanin dan tirosin. Fenilalanin akan melepas NH3 dan membentuk suatu asam sinammat
sedangkan tirosin akan membentuk senyawa turunan asam shikamat karena adanya substitusi
pada gugus benzenanya. Jalur biosintesis flavonoid dapat dilihat pada Gambar 40 berikut ini
Gambar 40. Kombinasi 2 Jalur biosintesis flavonoid (Miller 1996)
Halaman 19