Page 179 - PENJASKES WH 02
P. 179

Bab VII
                    Menganalisis Sistematika

                    Latihan Keterampilan


                    Aktivitas Gerak Berirama






                       Tubuh kita terdiri atas banyak sendi dan mampu melakukan berbagai gerakan.
                    Gerakan mulai dari kepala hingga kaki dapat kita lakukan dengan serasi dan harmonis.
                    Dalam melakukan aktivitas gerak berirama selalu diiringi musik. Irama musik dalam
                    aktivitas gerak berirama berfungsi sebagai panduan gerak, pemberi motivasi, dan
                    semangat untuk melakukan gerak berirama.

                       Beberapa manfaat melakukan gerak berirama bagi tubuh: Membakar timbunan
                    lemak yang ada di dalam tubuh; mengkoordinasikan posisi otot yang tidak tepat pada
                    posisi semestinya; memberikan keseimbangan bagi organ-organ tubuh; membuat
                    tubuh menjadi lebih bugar; menjaga kesehatan  dan stamina tubuh; menyehatkan
                    mental; meningkatkan kerja jantung; melenturkan dan menguatkan otot-otot tubuh;
                    memperbaiki bentuk otot lengan, otot paha, otot perut dan otot dada.


                     A.  Analisis Keterampilan Gerak berirama



                     1. Analisis Gerak berirama Langkah Kaki

                       a. Analisis Gerak Langkah Kaki Depan-Belakang
                            Cobalah lakukan dan analisis gerak langkah kaki depan-belakang melalui
                          tahapan gerakan sebagai berikut:
                          1) Badan tegak, kedua kaki rapat, dan lengan lurus di samping badan
                            pandangan ke depan
                          2) Pada hitungan satu, langkahkan tungkai kiri ke depan satu langkah
                          3) Pada hitungan dua, tarik tungkai kanan dan dekatkan pada tungkai kiri
                          4) Pada hitungan tiga, langkahkan tungkai kanan ke belakang
                          5) Pada hitungan empat, tarik tungkai kiri dan dekatkan pada tungkai kanan

                          6) Lakukan gerakan tersebut secara berulang-ulang sebanyak 4x4 hitungan
                          7) Kembali ke sikap semula
                          8) Perhatikan gambar 7.1



                                                 Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan  169
   174   175   176   177   178   179   180   181   182   183   184