Page 19 - EMODUL 1
P. 19

4)  Melakukan dengan baik dan tepat (articulation)
                                    5)  Melakukan tindakan secara alami (naturalization).
                                       Untuk  memahami  lebih  lanjut  ranah  kognitif,  afektif  dan

                                psikomotor akan dipelajari pada bab berikutnya.

                             2. Evaluasi Pembelajaran dalam Perspektif Sistem Pembelajaran

                                      Tujuan  evaluasi  pembelajaran  adalah  untuk  mengetahui
                                keefektifan  dan  efisiensi  sistem  pembelajaran,  baik  yang  menyangkut

                                tentang tujuan, materi, metode, media, sumber belajar, lingkungan, guru
                                dan peserta didik serta sistem penilaian itu sendiri. Secara keseluruhan,
                                ruang lingkup evaluasi pembelajaran adalah:

                                  a.  Program Pembelajaran
                                    Program pembelajaran, yang meliputi :

                                    1)  Tujuan pembelajaran umum atau kompetensi dasar, yaitu target
                                       yang  harus  dikuasai  peserta  didik  dalam  setiap  pokok
                                       bahasan/topik.  topik/sub  pokok  bahasan  beserta  rinciannya

                                       dalam setiap bidang studi atau mata pelajaran.
                                    2)  Isi/materi  pembelajaran,  yaitu  isi  kurikulum  yang  berupa
                                       topik/pokok bahasan dan sub

                                    3)  Metode  pembelajaran,  yaitu  cara  guru  menyampaikan  materi
                                       pelajaran,  seperti  metode  ceramah,  tanya  jawab,  diskusi,
                                       pemecahan masalah, dan sebagainya.

                                    4)  Media  pembelajaran,  yaitu  alat-alat  yang  membantu  untuk
                                       mempermudah guru dalam menyampaikan isi/materi pelajaran.

                                    5)  Sumber belajar, yang meliputi : pesan, orang, bahan, alat, teknik,
                                       dan latar.
                                       Sumber belajar dapat dibedakan menjadi dua jenis, yaitu:

                                       a)  Sumber belajar yang dirancang (resources by design) dan
                                       b)  Sumber  belajar  yang  digunakan  (resources  by  utilization).

                                          Kriteria yang digunakan sama seperti komponen metode
                                    6)  Lingkungan,  terutama  lingkungan  sekolah  dan  lingkungan
                                       keluarga.
                                    7)  Penilaian proses dan hasil belajar, baik yang menggunakan tes

                                       maupun non-tes.
   14   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24