Page 424 - EBOOK_Persiapan Generasi Muda Pertanian Pedesaan Menuju Indonesia Sebagai Lumbung Pangan Dunia
P. 424
SEMINAR NASIONAL 2017
Malang 10 April 2017
penguasaan lahan menunjukan petani responden memiliki interval umur produktif dibawah 56
tahun namun memiliki tingkat pendidikan yang relatif rendah atau hanya mencapai jenjang
SD, pengalaman berusahatani yang cukup lama atau berada pada kisaran dibawah 34 tahun
dan luas penguasaan lahan yang sangat sempit atau dibawah 1,13 ha
Hubungan antara faktor internal petani dengan persepsinya terhadap model Desa
Mandiri Benih di Desa Tanggulangin menunjukan tidak ada hubungan yang nyata (Zhitung >
Ztabel) sehingga diduga terdapat faktor eksternal yang mempengaruhinya yaitu adanya stimuli
atau rangsangan yang baik dan kuat berupa penyuluhan dan juga adanya faktor situasional
yang mendukung masuk dan berkembangnya suatu ide dan inovasi baru berupa program
stimulan atau bantuan sarana produksi padi (UPSUS Pajale) pada tahun 2015 dan 2016
Untuk mempercepat adopsi inovasi Model Desa Mandiri Benih melalui baiknya
persepsi petani terhadap Model Desa Mandiri Benih maka diperlukan kegiatan penyuluhan
pertanian yang dirancang sedemikian rupa dengan mempertimbangkan aspek karakteristik
sasaran, karakteristik wilayah sasaran dan sumberdaya yang dimiliki serta dilakukan secara
intensif dan berulang-ulang, selain itu diperlukan program stimulan atau bantuan untuk
meningkatkan motivasi petani dalam berusahatani
Berdasarkan hasil evaluasi pelaksanaan penyuluhan menunjukkan perubahan akhir
rata rata petani responden tentang “Teknologi Produksi Benih Padi” yakni berkisar antara
tingkat pengetahuan dapat menggunakan pengetahuan (6,67%), dapat menganalisis (50%),
dapat mensitesis (30%) dan dapat mengevaluasi (13,33%).
Daftar Pustaka
Karbeka, Zakeos. 2008. Rancangan Penyuluhan Manfaat Pupuk Organik Cair ABG
(Amazing Bio Growth) Dalam Upaya Peningkatan Petani Bawang Merah
(Allium Ascalonicum L) di Desa Fanating Kecamatan Teluk Mutiara Kabupaten
Alor. STPP Malang. Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia
Pertanian
Pratama, Bayu Kurnia. 2010. Hubungan Karakteristik Petani Dengan Persepsi Petani
Terhadap Sistem Resi Gudang Komoditas Padi (Oryza Sativa) di Kecamatan
Jaten Kabupaten Karanganyar. Surakarta: Skripsi. Universitas Sebelas Maret.
(file:https://core.ac.uk/download/pdf/12348830.pdf. diakses pada tanggal 08 april
2016)
Prayitno, Wiji, dkk. 2014. Hubungan pengetahuan, persepsi dan perilaku petani dalam
penggunaan pestesida pada lingkungan di Kelurahan Maharatu Kota
Pekanbaru Pekanbaru: Pusat Penelitian Universitas Riau. (File:
http://ejournal.unri.ac.id/index.php/JKL/article/view/2439. diakses pada tanggal 7
Mei 2016)
Rogers, Everett. 2003. Difussion Of Innovations (Fifth Edition). Free Press. New York,
London, Toronto, Sidney
Siegel, Sidney. 1992. Statistik Nonparametrik Untuk Ilmu-Ilmu Sosial. (diterjemahkan
oleh Suyuti, Z dan Simatupang, L.). Jakarta: Gramedia Pustaka Umum
“Penyiapan Generasi Muda Pertanian Perdesaan Menuju Indonesia Sebagai Lumbung Pangan Dunia” 413

