Page 421 - EBOOK_Persiapan Generasi Muda Pertanian Pedesaan Menuju Indonesia Sebagai Lumbung Pangan Dunia
P. 421

SEMINAR NASIONAL 2017
               Malang 10 April 2017

               3.  Hasil dan Pembahasan

               Distribusi Skor Faktor Internal Responden
                      Berdasarkan hasil analisis data faktor internal yang diduga memiliki hubungan dengan
               persepsi  petani  terhadap  Model  Desa  Mandiri  Benih  yang  terdiri  atas  Umur,  Tingkat
               Pendidikan, Pengalaman Berusahatani dan Luas Penguasaan Lahan dapat dilihat pada tabel 1
                      Dari tabel 1 menunjukan sebagian besar responden memiliki umur antara 49-56 tahun.
               Kategori umur ini juga merupakan median skor umur responden sehingga dapat disimpulkan
               bahwasanya interval umur responden pada penelitian ini berada pada umur dibawah 56 tahun
               dan hal ini termasuk kategori umur produktif yang dapat memberikan dampak positif dalam
               penerimaan hal-hal yang baru karena umur juga mempengaruhi kondisi fisik seseorang dalam
               melakukan  aktivitas  terutama  kegiatan  pertanian  yang  membutuhkan  tenaga  yang  cukup
               besar.  Petani  yang  tergolong  usia  non  produktif  cenderung  sulit  menerima  inovasi  baru
               dikarenakan keterbatasan fisik serta cenderung tertutup
                      Tingkat  pendidikan  dibawah  jenjang  pendidikan  SD  merupakan  tingkat  pendidikan
               responden penelitian, hal ini dapat dilihat pada tabel 1 dimana Modus dan Mediannya berada
               pada  jenjang  SD  sehingga  dapat  disimpulkan  tingkat  pendidikan  responden  masih
               dikategorikan  rendah.  Hal  disebabkan  karena  keterbatasan  ekonomi  rumah  tangga  yang
               dialami responden dimana untuk mencapai tingkat pendidikan yang lebih tinggi dibutuhkan
               pengorbanan  biaya  yang  cukup  besar  selain  itu  responden  lebih  memilih  bekerja  untuk
               menghasilkan pendapatan daripada bersekolah. Dengan kondisi tersebut akan mempengaruhi
               pola berpikir, kemampuan belajar dan taraf intelektual sehingga akan lebih mudah merespon
               suatu inovasi yang sifatnya akan menguntungkan bagi usahanya
                      Dari  sisi  pengalaman  berusahatani  respoden  dimana  modusnya  menunjukan  skor  5
               namun  mediannya  berada  pada  skor  4  sehingga  disimpulkan  pengalaman  berusahatani
               responden  berada  pada  kisaran  dibawah  34  tahun  termasuk  dalam  kategori  cukup  lama
               dimana  responden  akan  memiliki  cukup  pengetahuan  yang  dapat  membantu  memberikan
               pertimbangan  dalam  keputusan  menerima  ataupun  menolak  suatu  inovasi  yang  diperlukan
               dalam berusahatani yang lebih baik.

               Tabel. 1 Faktor Internal Petani Responden
                                                                  Modus                      Median
                 No               Uraian
                                                        Skor        F         %        Skor      Interval
                  1    Umur                               3        12        29,27       3      49 – 56 thn
                  2    Tingkat Pendidikan                 2        24        58,54       2          SD
                  3    Pengalaman Berusahatani            5        15        36,59       4      27 – 34 thn
                  4    Luas Penguasaan Lahan              1        30        73,17       1     0,25 – 1,13 ha

                      Modus dan Median skor luas penguasaan lahan responden menunjukan berada pada
               skor 1 pada jenjang interval luas 0,25 – 1,13 ha yang artinya luas penguasaan lahan responden
               pada penelitan ini hanya berkisar antara 0,25 – 1,13 ha dan termasuk kategori sangat sempit.
               Luas  penguasaan  lahan  merupakan  simbol  dari  semakin  sejahternya  kehidupan  petani.
               Semakin luas lahan yang dimiliki akan semakin sejahtera kehidupannya hal ini dikarenakan
               lahan yang ada khususnya bagi petani merupakan sumber ekonomi dimana akan menentukan
               kuantititas  komoditas  ekonomi  yang  dihasilkan  sehingga  secara  tidak  langsung  akan
               mempengaruhi petani dalam menerima ataupun menolak suatu inovasi









                              “Penyiapan Generasi Muda Pertanian Perdesaan Menuju Indonesia Sebagai Lumbung Pangan Dunia”    410
   416   417   418   419   420   421   422   423   424   425   426