Page 30 - E-BOOKLET ASAM BASA BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING
P. 30
Booklet Asam Basa Model PBL
Tabel 2.4 Berbagai senyawa basa lemah
1. Senyawa asam banyak dijumpai di sekitar kita. Buah-buahan
terkadang memiliki rasa masam. Hal ini karena di dalam buah-
buahan terkandung senyawa asam, seperti asam oksalat (H2C2O4)
dan asam askorbat (HC6H7O6). Asam benzoat (C6H5CO2H) juga
banyak terkandung dalam bahan makanan karena digunakan
sebagai pengawet. Selain itu, di dalam tubuh manusia juga
terdapat asam yaitu di antaranya lambung menghasilkan asam
klorida. Berdasarkan deskripsi tersebut :
a. Bila senyawa-senyawa asam tersebut larut dalam air, tulislah
persamaan reaksi ionisasinya!
b. Berdasarkan persamaan reaksi ionisasi, manakah yang
mengalami reaksi kesetimbangan dan manakah yang tidak
mengalami reaksi kesetimbangan?
c. Identifikasi manakah yang termasuk senyawa asam kuat dan
21 yang termasuk senyawa asam lemah! Tulislah beserta
alasanmu!