Page 160 - Bahtera_Sebelum_Nabi_Nuh_Kisah_Menakjubkan_tentang_Misteri_Bencana
P. 160
PERSOALAN BENTUK BAHTERA
Membaca baris 6–7 untuk pertama kalinya benar-benar
momen yang menegangkan, dan reaksi pertama saya adalah—
seperti juga yang lain—apakah ini benar? Sebuah rancangan
bundar …?
Namun setelah memikirkannya, sambil menerawang dengan
tablet yang bertengger di atas meja, gagasan itu mulai masuk
akal. Sebuah perahu yang benar-benar bundar akan menjadi
sebuah coracle, dan mereka tentu saja memiliki coracle pada
masa Mesopotamia kuno dan ketika Anda memikirkannya, sebuah
coracle sangatlah ringan dan tidak akan pernah tenggelam, dan
jikapun ternyata sulit untuk dikendalikan atau dihentikan dari
putarannya terus-menerus, itu tidak jadi soal, karena yang harus
dilakukan adalah menjaga penumpangnya tetap aman dan kering
hingga banjir surut. Jadi, tidak perlu terkesiap dan melotot.
Sebaliknya, ini sangat masuk akal, dan apa yang terjadi di sini
adalah sesuatu yang serius dan nyata, juga sangat menarik …
Kata dalam bahasa Akkadia untuk Bahtera adalah, dalam hal
ini juga, eleppu, ‘perahu’. Frasa ‘rancangan bundar’ dalam bahasa
Akkadia adalah eserti kippati, di mana esertu berarti ‘rancangan’
dan kippatu ‘bundar’. Tablet Bahtera tidak menggunakan sebuah
kata khusus untuk coracle, meskipun ada satu kata dalam bahasa
Akkadia, quppu, seperti yang akan kita lihat nanti.
Enki mengatakan kepada Atra-hasīs dengan cara yang sangat
praktis bagaimana memulai pembuatan perahunya; dia akan
menggambar sebuah kerangka seukuran satu lapangan dari sebuah
perahu bundar di atas tanah. Cara termudah untuk melakukan
hal ini adalah dengan menggunakan sebuah pasak dan seutas
tali panjang; pasak ditancapkan di tempat yang akan menjadi
pusat lingkaran, si pembuat perahu menjalankan tali yang terikat
pada pasak itu memutar untuk membuat lingkaran, yang akan
http://facebook.com/indonesiapustaka Dengan demikian, dimulailah tahapan untuk membuat coracle
dijelaskan lebih lanjut dalam bab ini oleh Kolonel Chesney dalam
menggambarkan sebuah perahu dengan bentuk yang berbeda.
terbesar di dunia, dengan alas seluas 3.600 m , dengan diameter
2
hampir 70 m. Atra-hasīs mungkin sebenarnya tidak perlu diberi
tahu hal-hal mendasar seperti itu. Ada latar belakang menarik
149

