Page 348 - Bahtera_Sebelum_Nabi_Nuh_Kisah_Menakjubkan_tentang_Misteri_Bencana
P. 348

APA YANG TERJADI PADA BAHTERA?


            3. Lokasi-lokasi itu akan selalu mengundang peziarah,
               pelancong, dan orang sakit.
            4. Selalu akan ada kesamaan penting dalam perbedaan atau
               perbandingan antara lokasi ‘asli’ dan sejumlah lokasi
               tandingan atau lokasi alternatif.
            5. Kemunculan lokasi-lokasi tandingan semacam itu mungkin
               atau mungkin tidak memicu tanggapan dari yang
               ‘pertama’.


            Oleh karena itu, tradisi tentang di mana Bahtera Nuh mendarat
            tidak perlu didamaikan; cukuplah dipahami apa yang mereka
            tunjukkan.

            Kesimpulan

            Tradisi tertulis dan bergambar Peta Dunia dari Babilonia adalah
            informasi tertua yang kita miliki; peta itu merangkum gagasan-
            gagasan Babilonia Kuno dari awal milenium kedua SM yang
            seribu tahun lebih tua dari tablet yang melestarikannya. Menurut
            peta ini, Bahtera berhenti di atas sebuah gunung raksasa yang
            amat jauh, terletak jauh di luar Urartu di sisi lain Samudra
            yang mengelilingi dunia, jauh di luar pengetahuan manusia.
            Untuk menemukan Bahtera itu, dengan kata lain, berarti harus
            mengembara menuju dan melalui Urartu dan nyaris memasuki
            kehampaan di luar sana. Inilah pandangan tradisional yang
            berlaku sejak setidaknya 1800 SM, dan hampir pasti kita akan
            mendapatinya dengan jelas seandainya kita memiliki akses
            terhadap seluruh Kisah Air Bah masa itu di mana Tablet Bahtera
            hanyalah satu bagian darinya.
               Dengan kondisi ini, sama sekali tidak sulit untuk memahami
   http://facebook.com/indonesiapustaka  di utara Urartu, tempat itu memiliki keunggulan dan peluang
            bagaimana Agri Dagh di timur laut Turki disamakan dengan
            gunung itu; lokasi itu terletak di tempat dan arah yang ‘tepat’


            geologis yang menonjol untuk peran itu, dan, tidak seperti gunung
            halus dalam konsepsi awal, lokasi itu dekat, terlihat, dan dapat
            dikunjungi. Proses ini, jikapun awalnya bukan karena Alkitab,
            tentu saja dipastikan dan diperkuat oleh catatan Alkitab, yang



                                          337
   343   344   345   346   347   348   349   350   351   352   353