Page 93 - PJOK-BG-KLS-I
P. 93

(3)  Aktivitas pembelajaran gerakan mengayunkan kedua lengan ke atas dan ke bawah
                          Cara melakukannya:
                          (a)  Sikap permulaan peserta didik
                              berdiri tegak.

                          (b)  Kedua lengan di samping badan.
                          (c)  Pandangan mata ke arah depan.
                          (d)  Hitungan 1 lengan kanan diayunkan

                              ke atas arah belakang, lengan
                              kiri tetap di bawah ayunkan arah

                              belakang.                               Gambar 3.9 Aktivitas pembelajaran gerakan
                                                                      mengayunkan kedua lengan ke atas dan ke bawah
                          (e)  Hitungan dua lakukan gerakan
                              sebaliknya.
                          (f)  Peserta didik diminta untuk melakukan gerakan ini sebanyak 2 × 8 hitungan.

                      (4)  Aktivitas  pembelajaran  gerakan  mengayunkan  kedua  lengan  ke  samping  kiri,
                          depan, dan kanan
                          Cara melakukannya:

                          (a)  Sikap permulaan peserta didik
                              berdiri tegak dan kedua kaki dibuka
                              selebar bahu.
                          (b)  Kedua lengan di samping badan.
                          (c)  Pandangan kearah depan.

                          (d)  Hitungan 1 lengan kiri dan kanan
                              diayukan kearah kanan setinggi

                              bahu.                                   Gambar 3.10 Aktivitas pembelajaran gerakan
                          (e)  Saat mengayun kaki santai.             mengayunkan kedua lengan ke samping kiri, depan,
                                                                      dan kanan
                          (f)  Hitungan dua lakukan kearah
                              sebaliknya.

                          (g)  Peserta didik diminta untuk melakukan gerakan ini sebanyak 2 × 8 hitungan.

                      (5)  Aktivitas pembelajaran gerakan mengayunkan kedua lengan menirukan menebar
                          jaring ikan
                          Cara melakukannya:
                          (a)  Sikap permulaan peserta didik mencari teman 5 atau 6 orang.

                          (b)  Berbaris berbanjar, anggota kelompok berdiri menghadap samping kanan.
                          (c)  Dimulai dari anggota paling belakang.
                          (d)  Sikap awal kedua tangan memegang ban setinggi bahu, kedua lutut ditekuk.

                          (e)  Lakukan  gerakan  mengayun  lengan  ke  bawah  dengan  kedua  tangan
                              memegang ban bekas motor menirukan menebar jaring.





                                             Panduan Khusus - Unit 2 Aktivitas Pola Gerak Dasar Nonlokomotor  79
   88   89   90   91   92   93   94   95   96   97   98