Page 105 - E - MODUL EKONOMI KREATIF
P. 105
lebih tertarik pada misi proyeknya sendiri daripada kepada struktur manajemen dan
keuangan proyek. Hasilnya mereka lebih menyukai bekerja sendiri/memimpin proyek
yang memiliki kesamaan visi. Mulailah dari diri Anda untuk percaya diri, untuk
mengelola kekayaan intelektual sendiri.
2. Pekerjaan pemikir
Pekerjaan pemikir menyangkut semua elemen yang ada pada proses Review,
Incubation, Dreams, Excitement and Reality Checks (RIDER) (Tinjauan, Inkubasi,
Mimpi-Mimpi, Kebahagiaan dan Memeriksa Kenyataan). Orang tersebut memiliki
pekerjaan yang full time, selalu serius dan berdedikasi pada setiap pekerjaan yang ada
serta melakukannya dengan penuh tanggung jawab. Oleh sebab itu, kita semua
berpikir dari waktu ke waktu. Ingat bahwa pekerjaan Anda adalah pemikir bukan
berpikir (Howkins, 2001: 134). Dengan demikian, berpikir adalah pekerjaan
kecakapan.
3. Wirausaha kreatif
Entrepreneur dalam ekonomi kreatif sering disebut “entrepreneur kreatif” yang
beroperasi, seperti model entrepreneur. Mereka menggunakan kreativitas untuk
membuka kekayaan yang berada pada dirinya sendiri. Seperti model yang lain,
mereka percaya bahwa kekayaan kreativitas jika dikelola dengan baik maka akan
menghasilkan kekayaan yang lebih banyak. Pekerja-pekerja pabrik tradisional
mungkin memiliki ide-ide yang lebih baik tentang bagaimana memacu perusahaannya
yang lebih cepat, tetapi pekerja-pekerja itu tidak pernah menggunakan ide-ide mereka
dalam praktik. Entrepreneur kreatif memiliki lima karateristik, sebagai berikut:
a. Visi
Entrepreneur memiliki khaylan-khayalan dan ingin mewujudkan khayalan-
khayalan tersebut dalam kehidupan nyata.
b. Fokus
Mereka sangat menentukan, mantap dan mendalam
c. Kecerdasan finansial
Kecerdasan finansial membantu seseorang dalam menghindari kerugian,
bangunlah yang lebih cepat dan tertidurlah di malam hari.
d. Kebanggaan/rasa harga diri
Entrepreneur percaya bahwa tidak hanya ide yang secara khusus akan dikerjakan,
tetapi bahwa mereka adalah hanya seseorang yang dapat melakukan pekerjaan itu.
105