Page 110 - E - MODUL EKONOMI KREATIF
P. 110
5. Belajarlah tanpa berhenti, pinjamlah dan berinovasilah
Ide baru sering kali merupakan pertemuan dua ide lama untuk pertama kali. Gunakan
kembali, temukan kembali, bangkitkan kembali, jadilah sesuatu yang memesona.
Artis kreatif mencari-cari ide-ide baru. Tidak peduli dari mana ide itu berasal, apapun
yang terjadi lakukanlah. Jika Anda bosan, lakukan sesuatu yang lain lagi. Gunakan
jaringan. Jika Anda tidak dapat menemukan jaringan yang tepat, mulailah. Ambil
resiko dan kerjakanlah sesuatu yang tidak pasti.
6. Gali popularitas dan rayakan
Popularitas oleh para ahli ekonomi disebut “sunk cost”, yaitu biaya yang tidak dapat
diperbaharui kembali, tetapi dapat digali secara bebas pada pembelanjaan lebih lanjut,
baik popularitas maupun perayaannya kedua-duanya membawakan hadiah tidak
terbatas. Menjadi orang yang sangat terkenal bahkan dikenal langsung adalah sangat
penting dalam ekonomi kreatif di abad 21. Menurut David Bowie dalam buku
Howkins (2001: 163-164) bahwa, “esensi untuk menjadi bintang adalah kemampuan
Anda untuk menjadikan diri Anda seperti menyenangkan orang lain untuk diri Anda
sendiri. Jangan membuat terkenal untuk beberapa menit, buat keterkenalan selama
Anda hidup kreatif.”
7. Perlakukanlah sebaik-baiknya sebagai suatu kenyataan dan sebaliknya
Jangan menilai relitas hanya berdasarkan teknologi, tetapi dengan berbagai persoalan
yang lebih penting, seperti kemanusiaan dan kebenaran. Setiap waktu, gunakan proses
RIDER. Baurkan khayalan-khayalan dengan kenyataan untuk menciptakan hak
milikmu sendiri di masa yang akan datang.
8. Berbaik hatilah
Kebaikan hati Anda merupakan suatu tanda kesuksesan. Orang memperlakukan orang
lain seperti memperlakukan dirinya sendiri. Orang yang berbaik hati akan
mendatangkan lebih banyak jaringan, masukan pengetahuan lebih banyak dan
ciptakan peluang lebih banyak.
9. Kagumi keberhasilan secara terbuka
Jangan berhenti dengan keberhasilan: jadilah orang yang selalu ingin tahu tentang
kegagalan. Bukan persoalan menang/kalah perhitungan, mungkin saja kalah.
Kekalahan jadikan kemenangan untuk masa yang akan datang. Orang kreatif adalah
orang yang mempertimbangkan secara saksama dan teliti terhadap keberhasilan dan
kegagalan, sebab ia selalu ingin belajar dari keberhasilan dan kegagalan. Sesuatu yang
110