Page 20 - buku 1 kak emma_merged (1)_Neat
P. 20

Pengantar: Achmad Mochtar Tidak Mati Sia-Sia



                     penutup riwayat hidup Christiaan Eijkman di buku yang terbit

                                                                                         2
                     merayakan peresmian Eijkman Instituut di tahun 1938  sebagai
                     penjelmaan Geneeskundig Laboratorium, yang 50 tahun

                     sebelumnya didirikan di Weltevreden (sekarang Jakarta Pusat),
                     tempat lahirnya ilmu vitamin dengan penemuan vitamin B1

                     dan defisiensinya sebagai sebagai penyebab beri-beri. Doktor

                     Achmad Mochtar, yang baru setahun sebelumnya bergabung,

                     hadir pada acara peresmian tersebut.
                             “Saya tidak akan mati sia-sia” itulah yang mungkin terpikir

                     oleh Prof. Dr. Achmad Mochtar tujuh tahun kemudian, saat

                     sebagai Direktur Lembaga bergengsi tersebut menanti kematian

                     di Ancol, dieksekusi oleh tentara pendudukan Jepang, dituduh

                     memimpin tindakan sabotase –mencemari vaksin tifus-cholera-
                     disentri dengan kuman tetanus.

                             Berbulan-bulan sebelumnya Prof. Mochtar telah disiksa

                     agar mengakui tuduhan tersebut. Siksaan yang juga dilakukan

                     terhadap ilmuwan Lembaga Eijkman lainnya, serta sejawat
                     dokter yang atas perintah penguasa Jepang telah menyuntikkan

                     vaksin mematikan pada romusha. Tidak satu pun pengakuan

                     didapat, karena memang tidak ada yang harus diakui. Tetapi

                     Prof. Mochtar mengetahui bahwa tanpa pengakuan siksaan akan

                     terus berjalan, dan hampir pasti akan berakhir dengan kematian
                     bagi semua. Ia mengambil satu-satunya jalan yang diketahuinya:







                     2  Eijkman Instituut, “Centraal Laboratorium van den Dienst der Volksgenzondheid,
                         1888-1938”,  p1-3.  Mededeelingen  van  den  Dienst  der  Volksgezonndheid  in
                         Nederlandsch-Indie 1938.

                                                           xix
   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24   25