Page 273 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 22 JUNI 2020
P. 273
memungkinkan untuk mengatasi masalah ini adalah pemerintah mengembangkan Sistem
Informasi Ketenagakerjaan.
KPK SARANKAN PENCABUTAN 250 PELATIHAN PRAKERJA
Pahala Nainggolan mendapat informasi bahwa pemerintah menunda pembayaran tagihan ke
mitra platform digital.
Robby Irfany
robby. irfany@tempo. co.id
Komisi Pemberantasan Korupsi menyarankan Badan Pelaksana Kartu Prakerja menyetop 250
jenis pelatihan yang terafiliasi dengan mitra platform digital dalam pelaksanaan program Kartu
Prakerja. Komisi antirasuah juga meminta pemerintah menyelenggarakan platform secara
mandiri.
Deputi Bidang Pencegahan KPK Pahala Nainggolan mengatakan opsi yang paling memungkinkan
untuk mengatasi masalah ini adalah pemerintah mengembangkan Sistem Informasi
Ketenagakerjaan. "Saat ini, Kementerian Ketenagakerjaan juga tergabung sebagai mitra
platform digital program Kartu Prakerja," kata Pahala kepada Tempo, kemarin.
KPK menilai 250 jenis pelatihan tersebut memiliki potensi konflik kepentingan dalam
pelaksanaan program Kartu Prakerja. Program ini menyediakan sebanyak 1.895 jenis pelatihan.
Pahala mengatakan benturan kepentingan terjadi pada lima dari delapan mitra platform digital
program Kartu Prakerja. Salah satu dari lima yang bermasalah itu adalah Skill Academy by
Ruangguru.
Peraturan Presiden Nomor 36 Tahun 2020 mengatur penyediaan pelatihan berawal dari usul
lembaga penyedia kepada mitra platform digital. Lalu, mitra platform bersama Project
Management Officer (PMO) atau Badan Pelaksana Kartu Prakerja mengevaluasi usul tersebut.
Proposal pelatihan yang lulus evaluasi kemudian ditampilkan dan dikurasi untuk dapat diakses
secara berbayar oleh publik.
Pahala mendapat informasi, akibat bermasalahnya program Kartu Prakerja ini, pemerintah bakal
menunda pembayaran tagihan kepada delapan mitra platform digital. Menurut dia, pembayaran
ini menunggu evaluasi pelaksanaan program oleh Badan Pengawasan Keuangan dan
Pembangunan. "Tim segera memutuskan untuk merekomendasikan ke Pak Menko (Menteri
Koordinator Perekonomian) agar jangan dibayar-dulu," kata Pahala.
Benturan kepentingan terjadi, kata Pahala, lantaran lima mitra platform tersebut ternyata juga
menjual jasa secara langsung maupun tidak langsung melalui lembaga yang terafiliasi
dengannya. "Kurasi model begini lemah karena pihak pengusul dan pihak yang menetapkan itu
sama (perusahaannya),"kata dia.
KPK mencatat, Ruangguru memajang 277 pelatihan. Sebanyak 117 di antaranya dilaksanakan
oleh Skill Academy, lembaga yang terafiliasi dengan Ruangguru yang berfokus pada
pengembangan keahlian. Sedangkan perusahaan Pintaria, yang menampilkan 199 pelatihan,
memiliki 69 modul jasa yang dijual oleh Haruka-EDU---induk usahanya.
Konflik lain terjadi pada Sekolahmu yang menjual 25 pelatihan dari total 210 pelatihan yang
ditampilkan oleh lembaga yang sama. Kondisi serupa terjadi pada Maubelajarapa.com yang
menjual 28 dari 378 pelatihan dan Pijar Mahir dengan 11 dari 257 layanan kursus.
272

